BolaStylo.com - Hasil positif berhasil diraih salah satu tunggal putra Indonesia di babak pertama Badminton Asia Championships 2019, Rabu (24/4/2019).
Indonesia sejatinya mengirim 4 wakil di sektor tunggal putra pada turnamen Badminton Asia Championships 2019.
Dari empat wakil tersebut dua diantaranya gugur di babak pertama.
Dua wakil yang gugur adalah Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting.
Sementara dua yang lolos adalah Tommy Sugiarto dan Shesar Hiren Rhustavianto.
Uniknya, Shesar lolos padahal tak ditarget tinggi oleh tim pelatih.
Baca Juga : Ini Alasan Mengapa Kick-off Liga 1 2019 Lagi-lagi Harus Mundur
Dilansir BolaStylo.com dari BadmintonIndonesia.org.
Asisten pelatih tunggal putra Indonesia, Irwansyah Shesar memiliki target lebih rendah dari dua rekannya yang sama-sama berasal dari pelatnas yakni Anthony dan Jonatan.
Kedua rekannya di target masuk semifinal, sementara Shesar hanya diminta bermain sebaik mungkin.
Pasalnya, Shesar sudah bertemu salah satu unggulan turnamen yakni Kidambi Srikanth di babak pertama.
"Anthony dan Jonatan fokus masuk semifinal dulu, kami rasa mereka bisa. Untuk Shesar, targetnya main sebaik mungkin, dia sudah ketemu unggulan di babak pertama. Semoga Shesar bisa mengeluarkan pola permainan dan strategi yang sudah direncanakan," sebut Irwansyah.
Dengan target bermain sebaik mungkin, Shesar secara mengejutkan justru menang dalam dua gim kala menghadapi Kidambi Srikanth.
Shesar sukses menaklukan Kidambi dengan skor 21-16, 22-20 dalam kurun waktu 39 menit.
Hasil ini pun membuat Shesar lolos ke babak kedua dan akan menghdapi wakil Vietnam, Tien Minh Nguyen pada Kamis (25/4/2019).
View this post on Instagram
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR