BolaStylo.com - Pihak Machester City akhirnya memberikan klarifikasi terkait video yang menunjukkan para pemain The Blues menghina fan Liverpool.
Para pemain Manchester City mendapat sorotan tajam karena ulah mereka mengejek nyanyian pendukung Liverpool setelah meraih gelar juara Liga Inggris.
Peristiwa itu terjadi ketika para pemain Manchester City berada di dalam pesawat saat perjalanan kembali ke Stadion Etihad.
Dalam perjalanannya, para pemain Manchester City menyanyikan berbagai chant untuk perayaaan kemenangan di Liga Inggris.
Baca Juga: Ini Berita Buruk untuk Liverpool di Final Liga Champions
Salah satunya, para pemain Man City ternyata ikut mengejek chant "Allez, Allez, Allez" yang biasa dinyanyikan oleh suporter Liverpool.
Ulah para pemain Manchester City itu pun langsung membuat suporter Liverpool meluapkan amarahnya di media sosial.
Mereka menuding para pemain Manchester City telah menghina suporter Liverpool Sean Cox atau tragedi Hillsborough.
Baca Juga: Mirip Kain Perca, Jersey Gabungan 4 Klub Jadi Kado Pensiun Robin van Persie
Sean Cox merupakan suporter Liverpool yang menjadi korban penganiayaan pendukung AS Roma di Liga Champions pada April lalu.
Sedangkan tragedi Hillsborough adalah insiden yang menyebabkan 96 orang tewas dan 766 terluka ketika Liverpool menghadapi Nottingham Forest dalam final Piala FA pada 1989 silam.
Menanggapi tuduhan yang tersebut, Manchester City akhirnya memberikan klarifikasi terkait ulah para pemainnya.
Baca Juga: Para Pemain Liverpool Sempat Emosi di Grup WhatsApp saat Tahu Hasil Man City
Manchester City membantah bahwa para pemainnya telah menghina suporter Liverpool Sean Cox atau tragedi Hillisborough.
Lebih lanjut tim berjuluk The Blues menilai tuduhan yang disampaikan kepada klub tidak berdasar.
“Lagu tersebut, telah menjadi nyanyian biasa selama musim 2018-19, mengacu pada final Liga Champions 2018 di Kiev," demikian bunyi pernyataan resmi Manchester City.
Wow
This is disgusting. #MCFC players Singing about people being 'battered' in the streets is low. Very low. Didn’t expect this from @ManCity pic.twitter.com/ytBkAVXkYe
— indykaila News (@indykaila) May 14, 2019
"Setiap opini yang menyatakan bahwa itu berhubungan dengan lirik Sean Cox atau tragedi Hillsborough sepenuhnya tanpa dasar."
Manchester City memastikan diri meraih juara Liga Inggris setelah mengalahkan Brighton & Hove Albion.
Gelar juara ini merupakan trofi Liga Inggris kedua bagi Manchester City di bawah kepemimpinan Pep Guardiola.
View this post on Instagram
Source | : | Liverpool Echo |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR