"Barcelona harus mengajukan tawaran bermain untuk dia," kata Pep, tujuh tahun silam.
Pep juga mengatakan kalau Tristan memiliki teknik sepak bola yang bagus untuk pemain baru.
"Dia memiliki talenta dan teknik yang sangat sangat bagus dan ini sangat penting untuk pemain baru," ujar Pep menambahkan.
Berkat kemampuannya yang mumpuni, Tristan digadang-gadang sebagai titisan Messi dari Indonesia.
Tristan sempat menimba ilmu di sejumlah klub diantaranya akademi klub Leganes (Spanyol) serta Feyenoord dan Ajax Amsterdam (Belanda).
Baca Juga: Mengenal Arat Hosseini, Bocah 5 Tahun yang Disebut Perpaduan Ronaldo dan Messi
Terbaru, Tristan mendapat dua peluang emas berupa tawaran dari klub akademi di Eropa dan panggilan seleksi timnas U-16 Indonesia secara bersamaan.
Tristan akhirnya memilih untuk mengikuti seleksi timnas U-16 Indonesia bersama 40 pemain lainnya.
Source | : | BolaStylo |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR