BolaStylo.com - Mantan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama, menyampaikan komentarnya terkait kegagalan Lionel Messi dan timnas Argentina dalam Piala Dunia.
Komentar soal Lionel Messi dan timnas Argentina itu disampaikan Barack Obama dalam Konferensi EXMA di Bogota, Kolombia, Selasa (28/5/2019).
Barack Obama mengakui bahwa sosok Lionel Messi adalah salah satu pemain sepak bola hebat di dunia.
Seperti diketahui, Lionel Messi bahkan hampil mendapatkan segalanya dari klub kebangggannya, Barcelona.
Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Lionel Messi Ternyata Pernah Beli Sepatu KW di Kolombia
Sayangnya, Messi hingga saat ini belum mampu menunjukkan prestasi untuk timnas Argentina dalam ajang Piala Dunia.
Messi gagal membawa timnas Argentina meraih gelar juara dalam Piala Dunia 2018 di Rusia.
Kala itu timnas Argentina memang berhasil lolos secara dramatis dari babak penyisihan grup.
Baca Juga: Kala Dua Gol Lionel Messi Bikin Kylian Mbappe Kembali Tertidur
Namun, kiprah Tim Tango dalam Piala Dunia 2018 terhenti sampai babak 16 besar.
Messi dkk tersingkir dari panggung Piala Dunia 2018 setelah kalah dari sang juara, timnas Prancis.
Tak hanya itu, timnas Argentina juga mengalami kekalahan pada tahun-tahun sebelumnya.
Baca Juga: Sejak 5 Tahun Lalu, Nama Messi Sudah Jadi Pasaran di Catalunya
Timnas Argentina tersingkir dari ajang Piala Dunia 2006 setelah kalah penalti 3-5 dari tim tuan rumah Jerman.
Empat tahun berselang, Messi cs menelan kekalahan 0-4 dari timnas Jerman dalam perempat final Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan.
Sedangkan pada 2014, Argentina tertunduk lesu lantaran kalah 0-1 dalam partai final melawan Jerman.
Rentetan kegagalan timnas Argentina ini pun kemudian dikomentari mantan presiden Amerika Serikat, Barack Obama.
Obama menyebut kegagalan itu merupakan bukti nyata pentingnya kerja sama tim dalam timnas Argentina.
Ia juga menyarankan bahwa Argentina tidak ada salahnya mengikuti cara-cara orang lain.
Baca Juga: Sempat Kacaukan Rumah Tangga Messi, Model Brasil Ini Minta Barcelona Pecat Valverde
"Di Argentina, meskipun Messi luar biasa, mereka memiliki masalah memenangkan Piala Dunia," kata Obama seperti dikutip BolaStylo.com dari Goal.
"Saran saya kepada anak muda adalah kita harus mengakui sangat sedikit orang yang mencapa hal-hal besar sendiri."
Argentina terakhir kali menjadi juara Piala Dunia pada 1986 silam.
Sedangkan untuk kompetisi Copa America, skuat La Albiceleste terakhir kali meraih gelar juara pada 1993.
Source | : | Goal |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR