BolaStylo.com - Striker Mesir dan wanita pertama yang bergabung dengan Premier League, Sarah Essam, sukses mencatatkan prestasi gemilang seperti Mo Salah.
Sarah Essam adalah wanita asal Mesir pertama yang bermain di Premier League memperkuat Stoke City.
Ia memulai perjalanan kariernya dalam dunia sepak bola sejak berusia 16 tahun.
Kala itu Sarah Essam merupakan anggota timnas sepak bola wanita Mesir.
Baca Juga: Detik-detik Mohamed Salah Dilempari Gelas oleh Fans Tottenham Hotspur
Ketekunan Essam dalam dunia sepak bola membawa dirinya mendapat kesempatan memperkuat Stoke City pada 2017.
Sejak saat itu, Essam menunjukkan perkembangan karier yang cukup signifikan.
Terbukti, setahun berselang setelah bergabung bersama Stoke City, Essam menerima gelar penghargaan dari London Arab Foundation.
Baca Juga: Dampingi Suami di Madrid, Istri Mohamed Salah Kenakan Busana Tak Biasa
Essam dianugerahi gelar "Arab Woman of the Year: Achievement in Sport" atas kontribusinya sebagai perempuan Arab yang menorehkan prestasi di bidang olahraga, khususnya sepak bola.
Selama memperkuat Stoke City, Essam telah mencetak 12 gol dalam 12 penampilan.
Source | : | Egyptian Streets |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR