BolaStylo.com - Takefusa Kubo atau terkenal dengan sebutan Lionel Messi dari Jepang dikabarkan membuat Barcelona dan Real Madrid kepincut merekrutnya.
Takefusa Kubo menjadi bahan perbincangan banyak penggemar sepak bola, bukan karena sosoknya yang disebut sebagai Lionel Messi dari Jepang.
Meski demikian julukan tersebut berperan sangat besar akan kepopuleran Takefusa Kubo dalam dunia sepak bola terlepas dari talenta yang dimiliki.
Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com, bakatnya yang semakin menonjol membuat namanya dilirik oleh beberapa klub besar Eropa.
Real Madrid dan Barcelona menjadi dua klub terdepan yang tertarik memboyong sang pemain.
Baca Juga: Terduga Korban Pemerkosaan Neymar Sebut Kepolisan Brasil Telah Disuap!
Menurut laporan Marca, Real Madrid bahkan selangkah lebih unggul dari klub Catalan untuk mendapatkan Kubo.
Kendati demikian, Kubo merupakan sosok yang tak asing bagi Barcelona.
The way he runs
The way he beats his manThis is why former Barcelona and new Real Madrid signing Takefusa Kubo has been labelled the 'Japanese Messi' pic.twitter.com/Qac5rPT8T9
— Goal (@goal) 14 Juni 2019
Pemain yang kini membela FC Tokyo itu pernah menimba ilmu di akademi Barcelona, La Masia.
Ia pun sempat disebut sebagai penerus Lionel Messi asli milik Blaugrana.
Namun karena kasus pelanggaran transfer pemain, Kubo harus angkat kaki dari Barcelona.
Beberapa tahun setelah itu, tepatnya kini Real Madrid bersiap memboyong sang pemain ke Santiago Bernabeu.
View this post on Instagram
Marca juga menyebut El Real siap menebus Kubo dari FC Tokyo dengan dana sebesar 2 juta euro.
Madrid bahkan sudah menyiapkan gaji sebesar 1 juta euro setiap musimnya untuk pemain berusia 18 tahun itu.
Baca Juga: Dugaan Kasus Pemerkosaan, Neymar Diperiksa Kepolisan Brasil Selama 5 Jam
Performa impresif yang ditunjukkan Kubo sebagai pesepak bola termuda dalam sejarah Liga Jepang menjadi salah satu alasan.
Menurut data Transfermarkt.com, Kubo sudah melakoni total 16 pertandingan di J1 League dan J.League Cup.
Ia sukses menorehkan 5 gol dan 4 assists, empat gol yang diantaranya sukses ia cetak di kasta tertinggi kompetisi sepak bola Jepang.
Berikut cuplikan video aksi dan performa menarik Takefusa Kubo di Liga Jepang.
This is why Real Madrid have signed Takefusa Kubo
The 'Japanese Messi', ladies and gentlemen pic.twitter.com/HZjbdYCmy5
— Goal (@goal) 14 Juni 2019
Baca Juga: Lee Chong Wei Pensiun, 7 Tahun Menikah Belum Pernah Bulan Madu Hanya Demi Membela Malaysia
Source | : | Marca.com,BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com,Transfermakrt.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR