BolaStylo.com - Pelatih timnas futsal U-20 Indonesia, Kensuke Takahashi, memberikan apresiasi kepada pemainnya meski kalah telak dari Iran.
Timnas futsal U-20 Indonesia harus mengakhiri kiprah mereka pada Piala Asia Futsal U-20 2019 sebagai peringkat keempat.
Timnas futsal U-20 Indonesia kalah telak 1-9 dari Iran dalam duel perebutan tempat ketiga Piala Asia Futsal U-20 2019 di Shahid Poursharifi Arena, Tabriz, Sabtu (22/6/2019).
Meski kalah telak dari Iran, timnas U-20 Indonesia tetap mendapat pujian atas keberhasilan mereka menembus empat besar pada turnamen di Asia itu.
Salah satu pujian yang diterima timnas futsal U-20 Indonesia datang dari pelatih Kensuke Takahashi.
Baca Juga: Persib Bandung Vs Madura United, 3 Pesan Penting Robert Rene Alberts untuk Bobotoh
Melalui akun Instagram, Kensuke Takahashi menyampaikan pujian kepada skuat timnas futsal U-20 Indonesia.
Kensuke Takahashi mengaku bangga dengan para pemainnya yang mampu menebus semifinal Piala Asia Futsal U-20 2019.
Menurut Kensuke Takahashi, para pemain timnas futsal U-20 Indonesia sudah berjuang semaksimal mungkin sejauh ini.
"Saya bangga dengan para pemain yang telah membuat sejarah. Walaupun kami kalah telak melawan Iran 9-1 tetapi perasaan itu tidak berubah sama sekali," tulis Kensuke Takahashi.
Source | : | BolaStylo |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR