BolaStylo.com - Pesona megabintang Barcelona, Lionel Messi, ternyata menimbulkan efek yang cukup luar biasa bagi para pendukungnya.
Bintang Barcelona, Lionel Messi, hingga saat ini memang nihil soal kontribusi trofi bergengsi untuk timnas Argentina.
Lionel Messi masih kalah dari megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, yang telah mempersembahkan gelar juara untuk timnas Portugal.
Seperti diketahui, Ronaldo baru saja membantu timnas Portugal meraih gelar UEFA Nations League setelah tiga tahun sebelumnya mempersembahkan trofi Piala Eropa.
Baca Juga: Lionel Messi Curhat Pahitnya Dapat Kartu Merah pada Copa America 2019
Sementara itu, prestasi tertinggi Messi untuk negaranya hanya mampu membantu Argentina keluar sebagai runner-up Piala Dunia dan Copa America.
Untuk Copa America 2019, Messi malah hanya bisa mengantarkan Argentina finis di peringkat ketiga.
Meski demikian, Messi ternyata masih merebut hati para penggemarnya.
Baca Juga: Legenda PSM Makassar Ali Baba Meninggal, Ini Kiprahnya di Dunia Sepak Bola hingga Jadi Dosen
Terbukti, sejumlah fan Messi tak jarang melakukan hal di luar dugaan demi menunjukkan dukungannya kepada sang idola.
Contoh nyata hal tersebut adalah empat bocah yang merupakan pendukung Messi asal Hampshire, Inggris.
Bocah-bocah berusia 10 tahun itu dikabarkan mengurasi habis saldo ATM ayah mereka demi mendapat Messi di gim FIFA Ultimate 2019.
Baca Juga: Bocah Iran Perpaduan Ronaldo dan Messi Kembali Pamerkan Skill Dewa ke Publik
Pada awalnya, sang ayah, yakni Thomas Carter, membelikan mereka satu paket pack pemain seharga 8 poundsterling atau sekitar Rp 140 ribu.
Namun, pack pemain yang dibeli Carter saat itu ternyata tidak sesuai harapan keempat anaknya.
Tak disangka, keempat anak Carter itu kemudian melakukan tindakan mengejutkan.
Baca Juga: Ali Baba Meninggal Dunia, Begini Sosoknya di Mata Eks Kiper PSM Makassar
Mereka menghabiskan saldo sebesar 550 poundsterling atau sekitar Rp 9,6 juta di rekening Carter.
Selama tiga minggu, keempat bocah itu berusaha mendapatkan Messi untuk memperkuat tim mereka di FIFA Ultimate 19.
Namun, keempat bocah tersebut malah gagal mendapatkan Messi setelah mengeluarkan banyak uang.
Baca Juga: Manchester United Terpuruk, Paul Pogba Diminta Tak Main Instagram
Carter sendiri tak menyangka kalau anak-anaknya bisa melakukan hal di luar dugaan seperti itu.
"Saya tidak pernah berpikir (anaka-anak) akan melakukannya," kata Thomas, dikutip BolaStylo.com dari BBC.
"Kalian membayar 40 poundsterling untuk gim itu, yang menghasilkan banyak uang, tetapi satu-satunya cara untuk mendapatkan tim yang hebat pada dasarnya adalah dengan berjudi," katanya.
Baca Juga: Mario Balotelli Dipanggil Polisi Usai Bayar Rp 31 Juta untuk Bikin Orang Nyemplung Laut
"Mereka menghabiskan 550 poundsterling dan mereka masih belum pernah mendapatkan pemain favorit mereka, Lionel Messi," imbuh Carter.
Beruntung bagi Carter, pihak Nintendo Switch selaku platform resmi gim FIFA Ultimate 19 bersedia mengembalikan uang tersebut setelah mengetahui kronologi kasus ini.
Source | : | BBC |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR