BolaStylo.com - Selasa (16/7/2019) pagi, masyarakat Indonesia dikejutkan dengan musibah gempa bermagnitudo 6 yang mengguncang Nusa Dua, Bali.
Menurut informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) gempa terjadi pukul 07.18 WIB dengan posisi koordinat 9,11 Lintang Selatan dan 114,54 Bujur Timur.
Pusat gempat tersebut berada di 83 kilometer barat daya Nusa Dua, Bali, dengan kedalaman 68 kilometer.
BMKG melalui akun Twitter resmi mengeluarkan pernyataan bahwa gempa tersebut tidak berpotensi terjadi tsunami.
Baca Juga: Senyum Semringah Ratchanok Intanon Usai Dapat Hadiah Spesial dari Fajar Alfian
Kabar gempa yang mengguncang Pulau Dewata itu sontak menimbulkan kekhawatiran banyak pihak.
Di dalam sepak bola, klub Liga 1 Bali United dikhawatirkan menjadi korban dampak gempa tersebut.
Pasalnya, gempa tersebut terjadi di dekat markas tim berjuluk Serdadu Tridatu itu.
#Gempa Mag:6.0, 16-Jul-19 07:18:36 WIB, Lok:9.11 LS,114.54 BT (83 km BaratDaya NUSADUA-BALI), Kedlmn:68 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG pic.twitter.com/zKzROmRGAc
— BMKG (@infoBMKG) July 16, 2019
Baca Juga: Hari Pertama Latihan di Barcelona, Antoine Griezmann Langsung Kena Kolong Dua Kali!
Dikutip BolaStylo.com dari Kompas.com, media officer Bali United, I Ngurah Made Wirya Darma, menyatakan bahwa timnya saat ini dalam kondisi aman.
Ia mengatakan bahwa tim asuhan Stefano Cugurra Teco itu saat ini tengah berada di Gresik dan tidak terkena dampak gempa bumi tersebut.
"Aman kok. Tim juga kan lagi di Gresik. Tapi dapet info katanya gempanya kerasa sampai tempat tim nginap di Gresik," ujar I Ngurah Made Wirya Darma, dikutip BolaStylo.com dari Kompas.com.
Baca Juga: Indonesia Open 2019 - Kento Momota Diam-diam Kagumi Kehebatan Kevin Sanjaya
Lebih lanjut Made Wirya Darma mengatakan kalau mess dan Stadion I Wayan Dipta tidak mengalami kerusakan.
"Aman kok, nggak ada masalah," ujarnya menambahkan.
Menurut laporan Kompas.com, hasil monitoring BMKG hingga pukul 10.00 WIB, menunjukkan 9 kali aktivitas gempa susulan (aftershock) dengan magnitude terbesar 3,2 dan magnitude terkecil 2,4.
Terlepas dari hal itu, Bali United akan melawan Persela Lamongan pada pekan kesembilan Liga 1 2019 di Stadion Surajaya, Lamongan, Kamis (18/7/2019) pukul 15.30 WIB.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR