Lebih lanjut, Nanang berharap kabar meninggalnya seorang suporter itu tidak benar.
Saat kabar itu beredar, Nanang mengatakan dirinya masih bersama para The Jak Mania untuk menggali informasi.
Baca Juga: Indonesia Open 2019 - Kento Momota Bertekad Ulangi Kesuksesan Tahun Lalu
Sementara itu, Humas Polres Bogor, Ita Puspitasari, membantah kabar ada suporter meninggal seusai laga Tira Persikabo kontra Persija Jakarta.
Ita mengatakan pertandingan Tira Persikabo kontra Persija berjalan lancar.
“Tidak ada korban yang meninggal, pertandingan hari ini berjalan lancar,” kata Ita Puspita.
Pada akhir pertandingan, laga Tira Persikabo kontra Persija memang terjadi sedikit kerusuhan antar suporter.
Baca Juga: Senyum Semringah Ratchanok Intanon Usai Dapat Hadiah Spesial dari Fajar Alfian
Kericuhan itu juga sempat terjadi hingga luar Stadion Pakansari sebelum akhirnya bisa dikendalikan oleh pihak keamanan.
Terlepas dari isu tersebut, laga Tira Persikabo berhasil menaklukkan Persija dengan skor 5-3.
Lima gol Tira dicetak oleh Loris Arnaud (8'), dua gol Osas Saha 22', 64'), Rifad Marasabessy (43'), dan penalti Ciro Silva (59').
Sedangkan Persija hanya bisa membalas lewat hat-trick Marko Simic pada menit ke-7, 32', dan 71'.
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul Satu Suporter Persija Dikabarkan Meninggal, Ini Kata Manajemen Tira Persikabo
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR