BolaStylo.com - Persib Bandung akan melakoni laga tandang melawan PSIS Semarang, ribuan Bobotoh diprediksi akan menyerbu Stadion Moch Soebroto, Magelang.
PSIS Semarang akan menjamu Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-10 di Stadion Moch Soebroto, Magelang pada Minggu (21/7/2019).
Ribuan Bobotoh diprediksi akan menyerbu ke Magelang demi mendukung tim kesayangan mereka, Persib Bandung.
Dilansir BolaStylo.com dari Jateng Tribunnews, panitia pelaksana pertandingan atau Panpel PSIS Semarang telah menyediakan sekitar 12 ribu tiket.
Dari keseluruhan tiket tersebut, sebanyak 1.500 akan dialokasikan bagi para suporter tim berjuluk Pangeran Biru.
Baca Juga: Gara-gara Kalah Taruhan Bikin Mesut Oezil Mirip Megan Rapinoe
Menyusul hal itu, wakil Panpel PSIS, Pujianto menyebut pihaknya sudah siap menggelar pertandingan dari segi teknis.
Ia pun tak menyangkal bahwa laga ini menarik minat banyak penggemar sepak bola untuk datang langsung ke stadion.
"Untuk persiapan tinggal pelaksanaannya. Dan semoga pertandingan berjalan lancar dan tanpa kendala suatu apapun," ucap Pujianto.
Bagi para penonton tidak perlu khawatir mengenai harga yang diterapkan Panpel untuk laga tersebut, seperti berikut.
Baca Juga: Pulang dari Bar, Dua Pemain Newcastle United Terlibat Tawuran dengan Warga
Khusus untuk Bobotoh, para pendukung Persib ini akan menempati tribune barat tepatnya di sektor C (sisi utara).
Menurut laporan Jateng Tribunnews, terdapat perbedaan harga yang dipatok Panpel PSIS untuk suporter Persib dengan pada saat laga melawan Persija.
Kala melawan Persija, Panpel PSIS mematok harga Rp175 ribu.
Baca Juga: Momen Pemain Aljazair 'Kerasukan' Neymar di Final Piala Afrika 2019
Menurut Pujianto, harga yang dibanderol pada saat melawan Persija terlalu mahal hingga mengakibatkan sepi peminat.
Untuk itulah, pada laga melawan Persib harga tiket masuk berubah menjadi Rp100 ribu.
"Ya memang ada perbedaan harga tiket. Jadi merunut pada pertandingan bigmatch sebelumnya melawan Persija, ternyata sangat-sangat kurang peminatnya. Dan waktu itu penonton di tribun barat cukup sepi," ujar Pujianto.
"Akhirnya kami sepakati untuk Rp 100 ribu. Kami harap ini sudah terjangkau bagi teman-teman suporter dari tim tamu," imbuhnya.
Baca Juga: Berpeluang Tampil di Liga Europa 2019-2020, Ivan Carlos 'Diminta' Balik ke Persija!
Source | : | Jateng.tribunnews.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR