BolaStylo.com - Hasil Piala AFF U-18 2019 menunjukkan hasil pertarungan antara Timnas U-18 Indonesia kontra Timnas U-18 Myanmar di Stadion Thong Nat, Vietnam, Rabu (14/8/2019).
Hasil Piala AFF U-18 2019 menyajikan pertarungan perebutan gelar juara grup A antara Indonesia dan Myanmar.
Pasalnya, Indonesia dan Myanmar sebelumnya sama-sama mengkoleksi 12 poin usai memenangi 4 pertandingan sebelumnya.
Di pertandingan terakhir ini, siapapun yang menang berhak menjadi juara grup dan yang kalah harus lolos dengan predikan runner up.
Berlangsung pada Rabu (14/8/2019) sore, pertarungan Indonesia vs Myanmar itu berlangsung cukup ketat.
Skor kacamata bertahan hingga akhir babak pertama.
Baca Juga: Akan Jamu Malaysia di GBK, Pelatih Timnas Indonesia Harapkan Kontribusi Pemain ke 12 Ini
Indonesia belum berhasil mengoyak gawang Myanmar meski beberapa kali peluang tercipta.
Di babak kedua, skuat asuhan Fakhri Husaini itu justru harus menerima kenyataan pahit terbobol lebih dulu.
Gawang Timnas U-18 Indonesia kebobolan di menit ke-50, kedudukan pun berubah menjadi 0-1.
Namun, berselang beberapa waktu setelahnya akhirnya Indonesia berhasil menyamakan kedudukan lewat Rizky Ridho di menit ke-68.
Skor pun berubah menjadi 1-1.
Hasil skor imbang ini bertahan hingga akhir pertandingan.
Meski berakhir imbang, satu poin itu sudah cukup mengantarkan Indonesia menjadi juara grup A.
Pasalnya, meski sama-sama mengumpulkan 13 poin, Indonesia masih lebih unggul dalam hal gol dari Myanmar.
View this post on Instagram
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR