BolaStylo.com - Momen langka ditunjukkan N'Golo Kante dan Virgil van Dijk dan membuat mereka jadi bahan lelucon di laga Piala Super Eropa.
Momen menarik melibatkan dua pemain Chelsea dan Liverpool ketika N'Golo Kante dan Virgil van Dijk terjadi dalam duel perebutan gelar juara Piala Super Eropa.
Pada pertandingan yang digelar pada Kamis Dinihari (15/8/2019) di BJK Vodafone Park Stadium, Liverpool sukses meraih gelar juara Piala Super Eropa.
Liverpool mengalahkan Chelsea melalui babak adu penalti dengan skor 5-4.
Baca Juga: Wejangan Simon McMenemy untuk Rizky Pora Usai Mencoretnya dari Skuat Timnas Indonesia
Sebelum melangkah menuju ke babak adu penalti, selama 120 menit, Liverpool dan Chelsea bermain imbang 2-2.
Chelsea membuka keunggulan terlebih dahulu melalui sontekan Olivier Giroud dan Jorginho melalui titik putih.
Sementara gol Liverpool dicetak melalui brace dari Sadio Mane.
Dalam pertandingan tersebut, Adrian menjadi sorotan karena berhasil mengalau bola dari Tammy Abraham pada babak adu penalti.
Baca Juga: Eks Pemain Barcelona Bilang Neymar Tak Berkhianat Jika Bergabung dengan Real Madrid, Ini Alasannya
Selain Adrian, Sadio Mane menjadi man of the match pada pertandingan tersebut.
Meski demikian, kejadian menarik pada pertandingan Liverpool vs Chelsea diperlihatkan oleh N'Golo Kante menjaga ketat Virgil van Dijk.
Dari sisi kamera, N'Golo Kante terlihat sangat kecil untuk menjaga Virgil van Dijk.
Is Ngolo Kante Marking VAN DIJK????? pic.twitter.com/O4ahCvFi3i
— Jeff_Tymer ❤❤6???? (@Jeff_Tymer_) August 14, 2019
Teman-teman N'Golo Kante pun merasa tidak ada yang ingin menggantikan posisi untuk menjaga Virgil van Dijk.
Netizen yang melihat foto tersebut pun ramai-ramai menyorot tingkah kocak N'Golo Kante tersebut.
Baca Juga: Alasan Aksi Heroik Adrian Kiper Liverpool dalam Adu Penalti Piala Super Eropa Disebut Ilegal
Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol 2019-2020 - Persiapan Barcelona, Real Madrid dan Atletico Madrid
Source | : | Twitter,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Fauzi Handoko Arif |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR