BolaStylo.com - Pelatih timnas U-19 Indonesia Fakhri Husaini tengah mempersiapkan skuatnya untuk melawan Iran di laga uji coba Internasional.
Timnas U-19 Indonesia akan menjamu Iran di di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (7/9/2019).
Untuk menghadapi Iran, Fakhri Husaini memanggil 23 pemain untuk guna memperkuat timnas U-19 Indonesia.
Fakhri Husaini mengakui bahwa tidak ada pemain baru di dalam 23 pemain tersebut.
“Saya belum tergelitik untuk memanggil pemain baru. Sebab, saat saya melakukan pencarian pemain di beberapa pertandingan Elite Pro Academy U18, para pemain yang saya incar, malah belum menunjukkan penampilan yang bisa meyakinkan saya untuk memboyong mereka ke timnas,” ujar Fakhri.
Baca Juga: Nikita Willy Curhat Soal Rutinitas Olahraganya : Itu.....
Fakhri masih percaya dengan skuat yang dibawanya ke Vietnam untuk Piala AFF U-18 2019.
“Untuk itu, saya masih percayakan pemain-pemain yang ikut saya di Vietnam untuk kembali berlatih dan bertanding di dua uji coba nanti melawan Iran,” ujar Fakhri.
Timnas U-19 Indonesia, akan menjalani dua laga uji coba melawan Iran.
Mereka akan menghadapi Iran pada 7 September 2019 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi dan 11 September di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta.
Source | : | PSSI.org |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR