BolaStylo.com - Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PBSI), Wiranto, buka suara soal nasib pembinaan bulu tangkis.
Pembinaan bulu tangkis Indonesia saat ini tengah diterpa polemik antara PB Djarum dan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).
Sebelumnya, PB Djarum memutuskan untuk menghentikan audisi umum beasiswa bulu tangkis untuk tahun 2020.
Keputusan PB Djarum itu merespons tudingan KPAI yang masih menimbulkan pro dan kontra.
Baca Juga: Bisakah Audisi Djarum Diubah Jadi Audisi BCA atau Blibli? Ini Jawaban PB Djarum
KPAI menilai bahwa PB Djarum memanfaatkan para peserta audisi untuk mempromosikan merek Djarum yang identik dengan produk rokok.
Ahasil, KPAI pun meminta Djarum untuk tidak menggunakan nama produk mereka dalam semua kegiatan audisi karena dinilai mengeksploitasi anak.
Larangan dari KPAI ini berdasarkan berdasarkan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak.
Baca Juga: Polemik Audisi PB Djarum, Tagar KPAI Kurang Kerjaan Menggema di Medsos
Lalu, bagaimana nasib pembinaan atlet-atlet muda bulu tangkis Indonesia selanjutnya?
Source | : | kompas |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR