Tak bertahan lama, Joan Mir dari tim Suzuki Ecstar mendobrak posisi Zarco dengan catatan waktu 1 menit 33,485 detik, ia pun sukses menjadi yang tercepat.
Ketiga pembalap, Zarco, Mir dan Miller saling adu kecepatan.
@Joanmir36 and @jackmilleraus are on course for Q2 as it stands!
Still plenty to play for at the halfway stage of the session! #SanMarinoGP ???????? pic.twitter.com/Z7LuTlfbB2
— MotoGP™ ???????? (@MotoGP) September 14, 2019
Johann Zarco pun sukses memperbaiki catatan waktunya menjadi 1 menit 33,147 detik dan membuat Joan Mir bergeser ke posisi kedua, sementara Miller malah terjun ke peringkat enam.
Hingga babak kualifikasi pertama selesai, posisi Zarco tak tergoyahkan, ia dan Mir akhirnya lolos ke babak kualifikasi kedua.
Baca Juga: Punya Berat Badan Ideal Tidak Jaminan Tubuh Sehat, Kenapa?
Di babak kualifikasi kedua, pembalap tim Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo sukses menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 32,571 detik.
Rekan setim Quartararo, Franco Morbidelli mengintil di posisi kedua diikuti Marc Marquez dari tim Repsol Honda.
Look at the commitment from @FabioQ20!
The Frenchman leads a @sepangracing 1-2 ahead of @FrankyMorbido12 at the moment! #SanMarinoGP ???????? pic.twitter.com/eFAA2M9Sel
— MotoGP™ ???????? (@MotoGP) September 14, 2019
Namun, Marquez harus rela turun ke posisi keempat, dia dibayangi duo pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales dan Valentino Rossi.
Pol Espargaro dari tim Red Bull KTM Factory Racing sempat membuat kejutan usai menggeser Quartararo dari posisi terdepan dengan catatan waktunya 1 menit 32,560 detik jelang babak kualifikasi berakhir.
Pole position for @mvkoficial12!
KTM and @polespargaro are denied a historic maiden pole as Vinales takes his first pole since Qatar!#SanMarinoGP ???????? pic.twitter.com/oGdkEY70bH
— MotoGP™ ???????? (@MotoGP) September 14, 2019
Namun, Maverick Vinales bergerak lebih cepat dengan menorehkan catatan waktu 1 menit 32,265 detik.
Vinales berhasil menggeser Pol Espargaro dan membuatnya berada di posisi kedua diikuti Quartararo di posisi ketiga.
Sementara itu, rekan setim Vinales, Valentino Rossi berada di posisi ketujuh dan Andrea Dovizioso satu tangga diatasnya di posisi keenam.
Balapan MotoGP San Marino akan berlangsung pada Minggu (15/9/2019) tepat pada pukul 19.l00 WIB di Sirkuit Misano.
What a dramatic conclusion to Q2 at Misano!@mvkoficial12 pips @polespargaro to pole position with @FabioQ20 completing the front row! #SanMarinoGP ???????? pic.twitter.com/hKsEWL4fhY
— MotoGP™ ???????? (@MotoGP) September 14, 2019
Baca Juga: Khasiat Argan Oil, Hilangkan Jerawat Hingga Cegah Kanker dan Sehatkan Jantung!
Source | : | BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR