BolaStylo.com - Bawang putih selain sebagai bumbu masakan juga bisa digunakan sebagai antibiotik untuk berbagai masalah kesehatan.
Tidak hanya bermanfaat untuk penambah cita rasa, nyatanya bawang putih mampu menjadi obat tanpa diolah.
Dikonsumsi secara langsung di pagi hari, bawang putih mampu mencegah banyak gangguan kesehatan.
Bumbu dapur ini bekerja dengan baik saat perut kosong.
Ketika dikonsumsi, kekuatan bawang putih akan langsung melawan bakteri.
Baca Juga: Ketika Kevin Sanjaya Sedang Tidak Mood Berbuat Tengil di China Open 2019
Selain melawan bakteri, fungsi lainnya adalah meredam gejala hipertensi.
Sirkulasi darah menjadi lancar sehingga hari dan kandung kemih bekerja dengan baik.
Bawang putih juga bisa digunakan sebagai obat diare dan mengatasu stres.
Masyarakat zaman dulu, sering mengandalkan bawang putih untuk detoksifikasi.
Sebab bahan ini dipercaya mampu membersihkan tubuh dari cacing dan parasit.
Baca Juga: Hoki Es Wanita di Rusia Jadi Ajang Tawuran, Satu Pemain Keluarkan Teknik MMA Khabib Nurmagomedov
Bawang putih juga dikonsumsi dengan cara dipanggang.
Para ahli mengatakan, mengkonsumsi enam siung bawang putih panggang setiap hari akan memberikan hasil yang menakjubkan.
Namun jika kamu memiliki gangguan kesehatan seperti maag atau yang lainnya, baiknya dikonsultasikan dulu dengan dokter.
Hal ini untuk menghindari reaksi yang tidak diinginkan.
Artikel ini pernah tayang di nakita.id dengan judul Obat Segala Penyakit! Konsumsi Bawang Putih di Pagi Hari Saat Perut Kosong
View this post on Instagram
Source | : | Nakita.id |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR