BolaStylo.com - Timnas U-16 Indonesia masih memiliki satu laga lagi pada fase Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020.
Timnas U-16 Indonesia akan melawan China pada laga keempat atau yang terakhir di Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020, Minggu (22/9/2019).
Sejauh ini, timnas U-16 Indonesia belum pernah sekali pun merasakan kekalahan setelah melakoni tiga laga terakhir.
Tmnas U-16 Indonesia selalu berhasil mengamankan tiga poin kala menjamu ketiga lawan tanding mereka.
Baca Juga: Jadwal Timnas U-16 Indonesia Usai Gilas Brunei, Tantang China!
Setelah menang atas Filipina dan Kepulauan Mariana Utara, timnas U-16 Indonesia baru saja merasakan pesta gol ke gawang Brunei Darussalam.
Skuad Garuda Asia itu mengalahkan Brunei Darussalam dengan skor 8-0 pada laga yang berlangsung di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (20/9/2019).
Kini, timnas U-16 Indonesia sedang bersiap untuk menghadapi China sebagai lawan mereka berikutnya.
Baca Juga: Hasil Timnas U-16 Indonesia Vs Brunei - Garuda Pesta 8 Gol Tanpa Balas
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, memiliki harapan untuk dua pemain penting di skuad Garuda Asia.
Dua pemain yang dimaksud adalah Marselino Ferdinan dan Alecandro Felix Kamuru.
Keduanya memiliki peranan pentin dalam perjalanan timnas U-16 di Kualifikasi Piala Asia U-16 2019.
Baca Juga: Jadwal Semifinal China Open 2019 - Hari Ini, Duel Marcus/Kevin Vs Fajar/Rian
Bahkan, keduanya masuk dalam daftar empat pemain yang tak pernah dirotasi Bima Sakti pada tiga laga sebelumnya.
Mereka tentunya merasa lelah setelah bertanding tiga laga selama dua hari sekali.
Bima pun berharap dua pemain tersebut bisa tetap bugar pada laga melawan China di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (22/9/2019).
"Semoga mereka siap secara fisik dan mental," kata Bima dikutip BolaStylo.com dari Antaranews.com.
Baca Juga: China Open 2019 - Kalahkan Malaysia, Marcus/Kevin Jadi Sorotan Media Asing
Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport, Marselino dan Alex tak pernah dirotasi oleh Bima karena keduanya memiliki mental yang kuat.
Pada laga melawan China, Bima mengisyaratkan akan memainkan kembali Marselino dan Alex.
"Pemain seperti Marselino dan Alex sudah terbiasa main di Piala AFF sebelumnya. Semoga mental dan fisiknya siap untuk pertandingan terakhir," ujar Bima.
Source | : | Antara,BolaSport.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR