BolaStylo.com - Menjadi pahlawan Leicester City dalam menakhlukan Tottenham Hotspur pada lanjutan Liga Inggris, ternyata James Maddison memiliki sisi lain di luar laga yang menarik perhatian.
James Maddison sukses mencetak gol ke gawang Paulo Gazzaniga yang menjadi penyelemat Leicester City meraih kememangan.
Gol James Maddison dicetak melalui tendangan keras di luar kotak penalti setelah menerima umpan Hamza Choudhury.
Adapun gol pemain berusia 22 tahun tersebut merupakan yang pertamanya di ajang Liga Inggris 2019-2020.
Leicester City berhasil memenangkan laga dengan skor 2-1 melawan Tottenham Hotspur di Stadion King Power pada Sabtu (21/9/2019).
Baca Juga: Link Live Streaming Final China Open 2019 - Misi Ginting Pertahankan Gelar Juara!
???? define: winner
— Leicester City (@LCFC) September 21, 2019
N͟o͟u͟n͟
???? ???????????????????????? ???????? ???????????????????? ???????????????? ???????????????? ????????????????????????????????????.
????.????. ???????????????????? ???????????????????????????????? ???????????????????????? ????ℎ???? ???????????????????????????? ???????????????? ???????????????????????????? ????????????????????????ℎ???????? ????????????????????????????. pic.twitter.com/21ViHSOHnj
Sebelum dianggap sebagai pahlawan dalam kemenangan Leicester, Maddison ternyata sempat membuat heboh media sosial.
Mantan pemain Norwich City ternyata kedapatan membawa tas yang memiliki merek Louis Vuitton.
Mungkin bagi beberapa pemain sepak bola mengenakan tas bermerek Louis Vuitton sudah biasa.
Sebab tas itu merupakan tas ternama yang sering dikenakan berbagai kalangan artis di Indonesia mau pun mancanegara.
Akan tetapi, ada hal lain yang membuat terkejut dengan tas Louis Vuitton yang dipakai oleh Maddison yakni perihal harga.
Harga tas Louis Vuitton Maddison seharga 6.528 poundsterling atau kisaran 111 juta rupiah.
Hal ini sebenarnya diutarakan oleh presenter BBC, Dan Walker yang mengunggah cuitan mengenai benda yang dikenakan Maddison.
Fancy that Maddison rucksack?
— Dan Walker (@mrdanwalker) September 21, 2019
£6500 ???? @BBCMOTD #LEITOT pic.twitter.com/uIm9c44gQx
Meski demikian, untuk membeli tas seharga diatas merupakan hal mudah bagi Maddison.
Sebab selama di Leicester, pria asal Inggris ini mendapat bayaran sekitar 55.000 poundsterling atau kisaran 935 juta rupiah per minggu.
Oleh sebab itu, Maddison dengan mudah mendapatkan 8 tas yang sama seharga 111 juta rupiah dengan bayaran setiap pekannya.
Berkat penampilan apiknya bersama Leicester, Maddison langsung dipanggil menjadi bagian dari skuad timnas Inggris.
Selain itu, Manchester United juga dikabarkan tertarik menggaet Maddison untuk menambah stok gelandang tengahnya.
Baca Juga: The Daddies Beberkan Strategi Anyar untuk 'Robohkan' Duo Menara China
Baca Juga: Video - Pendarahan di Hidung Iringi Langkah Anthony Ginting Melaju ke Final China Open 2019
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Fauzi Handoko Arif |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR