BolaStylo.com - Jadwal Korea Open 2019, terdapat 6 wakil unggulan Indonesia yang akan kembali berlaga.
Sebanyak 6 wakil unggulan Indonesia akan kembali berlaga di turnamen bulu tangkis BWF World Tour yang kali ini akan digelar di Korea Selatan.
Pasca menyudahi China Open 2019, para pebulu tangkis andalan Indonesia akan berlaga di ajang Korea Open 2019.
Total terdapat 16 wakil yang dikirim Indonesia dalam ajang yang digelar pada 24-29 September di Incheon Airport Skydome, Korea Selatan.
Namun, pecinta bulu tangkis Tanah Air tidak dapat menyaksikan aksi The Daddies yang memilih mundur dari ajang tersebut.
Keputusan itu dipilih agr Mohammad Ahsan dapat fokus pada pemulihan cedera yang dialami ketika berlaga di China Open 2019.
Meski demikian, nomor ganda putra Indonesia tetap diisi pejuang-pejuang terbaik lainnya.
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo akan didampingi oleh Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso .
Kemudian di nomor tunggal putra, Anthony Ginting kembali akan melanjutkan tren positif permainannya usai meraih runner up di China Open 2019.
Source | : | BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR