BolaStylo.com - Peraih treble gelar BWF World Tour 2019 level 1000 asal China, tumbangkan Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow di babak pertama Korea Open 2019.
Hasil Korea Open 2019 babak pertama, ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow langsung angkat kaki dari turnamen.
Melakoni babak pertama Korea Open 2019, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow bertemu dengan ganda campuran nomor satu dunia asal China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong.
Mudah ditebak, peraih gelar treble di ajang BWF World Tour 2019 level 1000 ini sukses melaju ke babak selanjutnya.
Bertanding di Incheon Airport Skydome, Korea Selatan, Selasa (24/9/2019), Tontowi/Winny kalah dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-11.
Baca Juga: Live Streaming Arema FC vs PSS Sleman - Singo Edan Diharap Main Serius!
Laga tersebut menjadi misi berat bagi ganda campuran Indonesia, mengingat pasangan China ini merupakan unggulan nomor satu dalam turnamen tersebut.
Ditambah, Zheng Siwei/Huang Yaqiong baru saja meraih gelar juara di ajang China Open 2019.
Raihan tersebut sekaligus memastikan pasangan ini menorehkan prestasi individu di gelarang BWF World Tour 2019.
Zheng/Huang menjadi pasangan ganda campuran yang sukses menyapu bersih tiga ajang BWF World Tour level 1000 di tahun 2019.
Baca Juga: Babak Baru Insiden Helikopter Jatuh, Pihak Keluarga Miss Thailand Tuntut Pemilik Leicester City
Gelar pertama Zheng/Huang di tahun 2019 pertama kali diraih pada gelaran All Englans, usai menaklukan wakil Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino dengan skor 21-17, 22-20.
Lalu pada Indonesia Open 2019, Zheng/Huang kembali menyabet gelar juara usai menaklukan rekannya sendiri, Wang Yilyu/Huang Dongping 21-13, 21-18.
Dan yang terbaru, Zheng/Huang melengkapi koleksinya usai menaklukan Wang/Huang kembali di China Open 2019 21-17, 13-21, 21-16.
Sementara itu, 3 wakil lainnya yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Kento Momota dan Chen Qingchen Jia Yifan berhasil mengoleksi masing-masing dua gelar level 1000 musim ini.
Baca Juga: Lionel Messi Pilih Cristiano Ronaldo di FIFA Football Awards 2019, tapi Sebaliknya?
Marcus/Kevin berhasil menjuarai Indonesia Open 2019 dan China Open 2019.
Sementara Chen Qingchen/Jia Yifan dan Kento Momota mengoleksi dua gelar di All England Open 2019 dan China Open 2019.
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR