BolaStylo.com - Ada dampak yang cukup luar biasa setelah Juergen Klopp dinobatkan sebagai pelatih terbaik dunia versi FIFA.
Manajer Liverpool, Juergen Klopp, terpilih sebagai pelatih terbaik dunia dalam acara The Best FIFA Football Awards 2019.
Penghargaan itu diterima Juergen Klopp adalam acara The Best FIFA Football Awards 2019 yang berlangsung di Milan pada Selasa (24/9/2019) dini hari WIB.
Juergen Klopp merengkuh gelar pelatih terbaik setelah menyingkirkan dua pelatih lainnya, yakni Pep Guardiola (Manchester City) dan Mauricino Pochettino (Tottenham Hotspur).
Baca Juga: FIFA Marah Besar Usai Ronaldo Absen pada Malam Anugerah Pemain Terbaik Dunia
Kesuksesan Klopp dalam meraih gelar penghargaan ini merupakan hasil dari kerja kerasnya di Liverpool selama satu tahun terakhir.
Pelatih asal Jerman itu mampu membawa Liverpool tampil cemerlang pada kompetisi Liga Inggris dan Liga Champions 2018-2019.
Menariknya, keberhasilan Klopp mendapatkan gelar pelatih terbaik di dunia, menyisakan dampak yang luar biasa.
Baca Juga: Daftar Top Scorer Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 - Takhta Gelandang Indonesia Tergeser
Pasalnya, Klopp membuat sebuah situs amal menjadi rusak setelah ia terpilih sebagai pelatih terbaik di dunia.
Ketika menyampaikan pidato kemenangannya sebagai pelatih terbaik di dunia, Klopp berujar bahwa dirinya adalah anggota sebuah program amal bernama Common Goal.
Selain itu, Klopp juga meminta agar masyarakat mencari tahu tentang Common Goal di internet.
Baca Juga: Ini Bukti Persaingan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Melebar ke Luar Lapangan
Making us all wait an hour to see the website
My manager pic.twitter.com/XpVnYEmBFu
— Nathan (@NathanBarnesSNC) September 23, 2019
"Saya sangat bangga untuk mengumumkan bahwa mulai hari ini saya adalah anggota dari keluarga Common Goal," ujar Klopp dikutip BolaStylo.com dari Mirror.
Tak disangka, perkataan Klopp saat itu mampu menggerakkan orang-orang agar mencari informasi lebih lanjut soal Common Goal.
Selang beberapa menit setelah Klopp menyampaikan pidato, situs Common Goal langsung down karena banyaknya pengunjung yang mengakses.
Thanks for the love everyone. The #Klopp effect has crashed our website (back soon). Don't worrythough, we got you...????
Read more here????: https://t.co/Z7NJO8jB5G
— Common Goal (@CommonGoalOrg) September 23, 2019
Laman Common Goal hany bisa menampilkan tulisan error dan sejumlah kode.
Untuk diketahui, Common Goal adalah sebuah program amal yang digagas sejak 2017 oleh gelandang Manchester United, Juan Mata.
Program ini bertujuan untuk mengumpulkan donasi dengan sasaran donatur dari pelatih dan pemain sepak bola.
Source | : | Mirror |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR