BolaStylo.com - Politisi Golkar, Zainudin Amali terpilih sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga dalam Kabinet Indonesia Maju, Presiden Joko Widodo ingatkan soal sepak bola.
Terpilihnya Zainudin Amali sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga dalam Kabinet Indonesia Maju diumumkan langsung oleh Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan, Rabu (23/10/2019).
Dalam kesempatan yang sama, Presiden Jokowi juga mengumumkan nama-nama menteri anggota Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024.
Terdapat momen menarik ketika presiden terpilih menyebutkan nama Zainudin Amali sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora).
Presiden Jokowi sempat sedikit menyentil salah satu cabang yang seolah menjadi pekerjaan rumah bagi Menpora baru, yakni sepak bola.
Baca Juga: Kalahkan Bayer Leverkusen, Atletico Madrid Bikin Statistik Baru!
Dilansir BolaStylo.com dari kompas.com, meski ditunjuk sebagai Menpora, Zainudin Amali nyaris tak memiliki rekam jejak sama sekali di dunia olahraga.
Namun menurut dirinya, ia pernah terlibat dalam penyelenggaraan Liga Mahasiswa.
"Pengalaman di olahraga ada saja. Dahulu pernah membentuk liga mahasiswa," ucap Zainudin Amali.
Source | : | Kompas.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR