BolaStylo.com - Istri Hendra Setiawan memberikan sedikit komentar usai menonton film bertema olahraga, Susi Susanti.
Bioskop Indonesia kini tengah diramaikan dengan film bertemakan olahraga berjudul Susi Susanti.
Film yang mengambil tema tentang perjalanan kisah hidup dan perjuangan legenda bulu tangkis Indonesia Susi Suanti itu menarik banyak minat masyarakat penggemar bulutangkis.
Tak cuma masyarakat, para atlet dan keluarganya juga turut menonton film tersebut.
Beberapa waktu lalu, Hendra Setiawan dan beberapa atlet lainnya tampak melakoni acara nonton bareng bersama para penggemar bulu tangkis di salah satu bioskop di daerah Jakarta.
Tak sendiri, Hendra Setiawan mengajak serta istri dan putra-putrinya.
Usai nonton film tersebut, istri Hendra, Sandiani Arief pun mengunggah video tentang aktivitas tersebut di channel Youtubenya.
Dalam video tersebut, Sandiani yang bukan memiliki background sebagai atlet pun membagi komentarnya perihal film tersebut.
Baca Juga: Reaksi Donald Trump Soal Kabar Dirinya 'Diserang' Saat Hadiri UFC 244
Setelah menonton film tersebut, Sandiani mengaku jadi lebih mengerti bagaimana pengorbanan para atlet.
"Menurutku sebagai orang biasa yang lihat film Susi Susanti, aku jadi tahu ternyata pengorbanan atlet itu bener-bener besar.
Jadi dari kecil udah pisah sama orang tua trus harus latihannya pagi," tutur istri Hendra itu.
Sandra juga baru tahu jika di lapangan perjuangan atlet itu juga tak mudah.
"Ternyata di lapangan juga perjuangannya tuh gede gitu loh, gak mudah," tambahnya.
Ia juga mengakui jika film Susi Susanti ini bagus dan menyarankan agar orang-orang menonton film tersebut.
Di akhir, perempuan yang setia mendampingi Hendra itu juga memberi pesan agar orang-orang yang suka membully atlet tak lagi melakukannya.
Pasalnya, jika atlet kalah, justru atlet itulah yang merasa lebih sedih daripada para penggemar.
View this post on Instagram
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR