BolaStylo.com - Pelatih timnas U-19 Indonesia Fakhri Husaini mengaku sudah memiliki persiapan untuk menghadapi Korea Utara.
Pertandingan Timnas U-19 Indonesia melawan Korea Utara akan menjadi laga pamungkas Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.
Laga timnas U-19 Indonesia melawan Korea Utara akan digelar di di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (10/11/2019).
Menghadapi tim kuat, Fahkri ternyata telah memiliki persiapan untuk mendapatkan hasil terbaik di laga pamungkas tersebut.
Fakhri Husaini telah memiliki video rekaman pertandingan Korea Utara selama 90 menit.
Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 - 3 Pemain Buat Timnas U-19 Indonesia Disebut Miliki Hal Mustahil
Video tersebut akan digunakan untuk memahami pola permainan dari Korea Utara.
"Ada rekaman pertandingan Korea Utara selama 90 menit yang sudah kami dapatkan," kata Fakhri.
Pada dua laga sebelumnya, melawan Timor Leste dan Hong Kong, skuad Garuda Nusantara berhasil meraih hasil positif.
Anak asuh Fakhri sukses menang 3-1 dari Timor Leste dan 4-0 atas Hong Kong.
Baca Juga: Fuzhou China Open 2019 - Ganda Putra India Sebut Kevin Sanjaya Unik dan Berbahaya Tapi....
Berkat dua hasil postif itu, timnas U-19 Indonesia kokoh menduduki puncak klasemen Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.
Selanjutnya terdapat Korea Utara pada posisi kedua dan Hong Kong di tempat ketiga.
Sedang Timor Leste harus rela menempati dasar klasemen Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.
View this post on Instagram
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR