Liverpool membuka keunggulan melalui sepakan keras Fabinho di menit ke-6 yang kemudian digandakan Mohamed Salah enam menit berselang.
Satu gol hiburan bagi Manchester City tercipta di babak kedua, tepatnya di menit ke-78 lewat aksi Bernardo Silva.
Guardiola was right, Sadio Mané really is good at diving #LFCpic.twitter.com/K6UptTdUS3
— Liverpool.com (@Liverpoolcom_) November 13, 2019
Salah satu jurnalis The Athletic UK, Oliver Kay kembali menyempatkan diri berkunjung ke Senegal, tepatnya menyambangi keluarga Sadio Mane.
Kunjungan tersebut bertepatan dengan bentrokan Liverpool dengan Manchester City dimana Mane menjadi pemain starter bagi kubu tuan rumah.
Baca Juga: RESMI - FIFA Umumkan Arsene Wenger Sebagai Kepala Pengembangan Sepak Bola Global
Setelah melewatkan babak pertama dengan dua gol pemain lain, keluarga Sadio Mane bersorak ria melihat pemilik nomor punggung 10 The Reds kembali mencetak gol di babak kedua.
Sundulannya di menit ke-51 menegaskan status Mane sebagai pencetak gol terbanyak Liverpool pada musim ini.
Thanks to all who have read and said very nice things about this article. An amazing experience to travel to the remote Senegalese village of Bambali and watch #LFC v #MCFC with the Mané family — and to be there when Sadio scored.
— Oliver Kay (@OliverKay) November 13, 2019
Article @TheAthleticUK https://t.co/8Xc5NHemaC ???????? pic.twitter.com/A4tRS3MNM3
Raihan tersebut dicapai setelah menyalip perolehan gol Mohamed Salah di awal musim.
Catatan gol itu juga membawa Mane sebagai pemain dengan performa terbaik di Anfield, Sky Sports memberinya total poin 7.197 berdasar statistik di awal pekan ini.
Source | : | givemesport.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR