BolaStylo.com - Ada dua alasan khusus yang membuat Luis Milla tertarik untuk kembali melatih timnas Indonesia.
Luis Milla memenuhi undangan PSSI untuk mempresentasikan programnya sebagai calon pelatih timnas Indonesia.
Presentasi itu dilakukan Luis Milla dihadapan PSSI di Manila, Filipina, Jumat (30/11/2019) malam waktu setempat.
Luis Milla tak hadir seorang diri, ia didampingi Eduardo yang pernah menjadi asistennya ketika menjadi juru taktik timnas Indonesia.
Baca Juga: PSSI Minta Garansi Gelar Juara Timnas Indonesia, Begini Tanggapan Luis Milla!
Di dalam pemaparan presentasi program Luis Milla, hadir langsung Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan bersama dua wakilnya Iwan Budianto dan Cucu Soemantri, serta Sekretaris Jenderal Ratu Tisha Destria.
Pada kesempatan itu, Milla selama dua jam memaparkan proposal dan rencana program kepelatihannya.
Ini merupakan agenda kedua PSSI dalam mencari nakhoda untuk timnas Indonesia.
Baca Juga: Ancaman Pembunuhan Bikin Pemain Singapura Ini Minta Maaf ke Egy Maulala Vikri
Sebelumnya, PSSI sudah mendengarkan pemaparan dari satu kandidat pelatih lainnya, yakni Shin Tae-yong.
Presentasi yang dilakukan Shin Tae-yong dihadapan PSSI berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (19/11/2019).
Milla sendiri memiliki alasan khusus yang membuat dirinya tertarik kembali melatih timnas Indonesia.
Pelatih asal Spanyol itu mengaku ada dua hal yang membuatnya berminat kembali bekerja sama dengan PSSI.
"Saya ingin kembali karena saya suka atmosfer sepak bola Indonesia dan tantangannya," ujar Luis Milla dikutip BolaStylo.com dari laman resmi PSSI.
Namun demikian, Milla harus melalui jalan terjal jika menjadi juru taktik skuad Garuda.
Pasalnya, PSSI menargetkan timnas Indonesia untuk menjuara Piala AFF 2020.
Milla sendiri tak bisa menjamin bisa mencapai target tersebut dan hanya menyatakan akan berupaya keras memenuhi target.
Source | : | PSSI |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR