Hal tersebut diungkapkan pelatih asal Spanyol itu melalui unggahan di akun Instagram pribadinya.
"Senang bertemu dengan rekan-rekan dari @officialpssi lagi dan waktu yang menyenangkan berbicara tentang sepak bola. Ini selalu menyenangkan Indonesia!" tulis Luis Milla, Senin (2/12/2019).
View this post on Instagram
Luis Milla memang masih tertarik untuk kembali menukangi timnas Indonesia.
Eks Barcelona itu memiliki dua alasan untuk yang membuat dirinya tertarik kembali melatih timnas Indonesia.
"Saya ingin kembali karena saya suka atmosfer sepak bola Indonesia dan tantangannya," ujar Luis Milla dikutip BolaStylo.com dari laman resmi PSSI.
Namun Luis Milla memiliki jalan yang sulit untuk kembali ke timnas Indonesia.
PSSI menargetkan pelatih skuat Garuda untuk membawa timnas Indonesia menjuara Piala AFF 2020.
Soal target tersebut, Luis Milla tidak bisa memberikan jaminan dan hanya menyatakan akan berupaya keras memenuhinya.
View this post on Instagram
Source | : | BolaStylo.com |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR