BolaStylo.com - Kejadian naas menimpa seorang pemilik toko emas asal Vietnam saat tengah serius menonton pertandingan sepak bola SEA Games 2019.
Di balik gemilangnya performa Timnas U-22 Vietnam di cabor sepak bola SEA Games 2019, ada sebuah insiden terjadi.
Insiden tersebut terjadi di salah satu wilayah di distrik Phuoc (Bin Dinh), Vietnam.
Dikabarkan, sepasang suami istri bernama Do Kim Hung dan istrinya Nguyen Thi Lieu mengalami nasib kurang beruntung.
Pemilik toko emas Kim Hung di daerah Dieu Tri Town tersebut mengalami kerampokan saat sang suami tengah serius menonton pertandingan Vietnam vs Singapura di SEA Games 2019, Selasa (3/12/2019).
Baca Juga: Bukan Indonesia, Ronaldo Harapkan Tim Ini Menangi SEA Games 2019
Dilansir dari media Vietnam, Nguoi Lai Dong, sebuah rekaman cctv menunjukkan tuan Kim tengah serius menonton pertandingan di layar televisi di toko.
Sementara sang istri tampak masuk ke dalam toko.
Saat tengah serius menonton, tiba-tiba ada seorang pria yang tiba-tiba menyerang dengan memukul kepala tuan Kim dari belakang.
Pria itu lantas menyeret tuan kim yang tak sadarkan diri dan kemudian mulai memecahkan kaca-kaca etalase toko dan mengambil emas yang ada.
Perampok itu kemudian pergi setelah mendapatkan beberapa emas.
Setelah 30 menit melakukan kejahatan, pria yang diduga sebagai tersangka bernama Vo Van Thanh pun langsung ditangkap bersama dengan barang bukti perampokan.
Sementara sang pemilik toko yang kini mendapatkan perawatan medis dikabarkan telah melewati masa kritis.
Dokter dari rumah sakit memberi keterangan jika sang suami mengalami luka di kepala sementara sang istri mengalami patah di bagian jari.
"Saat ini, pasangan itu telah melewati masa kritis, kesehatannya berangsur-angsur stabil. Mr. Hung mengalami cedera kepala tetapi tidak serius, dan Ms. Lieu mengalam patah jari. Mental mereka masih panik karena insiden. perampokan "- seorang dokter dari informasi rumah sakit.
View this post on Instagram
Source | : | nld.com.vn |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR