Timnas U-22 Indonesia sempat dikejutkan dengan sepakan keras Myat Khaung Khant dari sisi kiri pertahanan di menit ke-53, beruntung masih melebar.
Evan Dimas Darmono sukses menjadi pemecah kebuntuan skuat Garuda Muda di menit ke-58, keududukan 1-0 untuk keunggulan Indonesia.
Baca Juga: SEA Games 2019 - Heroik, Peselancar Filipina Lepas Kans Juara demi Selamatkan Nyawa Atlet Indonesia
Berawal dari akselerasi Egy Maulana Vikri dari sisi kiri pertahanan Myanmar, umpan mendatar pemain Lechia Gdansk ini sukses dituntaskan Evan menjadi gol.
Egy Maulana Vikri berkesempatan menggandakan keunggulan, tetapi sundulannya masih lemah dan mudah diantisipasi kiper Myanmar di menit ke-64.
Tersentak dengan gol Indonesia, para pemain Myanmar tampil keras dengan banyak melakukan pelanggaran.
Buntut dari pelanggaran terhadap Osvaldo Haay di menit ke-70, sukses dikreasikan menjadi gol kedua Indonesia.
Baca Juga: Myanmar Tak Merasa Diuntungkan Meski Istirahat Lebih Lama dari Timnas U-22 Indonesia
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR