BolaStylo.com - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, menyatakan kesiapannya menghadapi lawan di final BWF World Tour Finals 2019.
Anthony Sinisuka Ginting berhasil mengamankan tiket menuju ke final BWF World Tour Finals 2019.
Anthony Sinisuka Ginting lolos ke final setelah mengalahkan wakil China Chen Long pada babak semifinal, Sabtu (14/12/2019).
Pada pertandingan yang berlangsung di Tianhe Gymnasium, China, Anthony Ginting menyudahi perlawanan Chen Long lewat straight game dengan skor 21-15, 21-15.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2019 - Kalahkan Chen Long, Anthony Ginting Lolos ke Final!
Selanjutnya, Anthony akan berhadapan dengan pemenang antara tunggal Jepang Kento Momota dan wakil Taiwan Wang Tzu Wei.
Jelang laga final, Anthony menyampaikan pendapatnya soal calon lawan tandingnya.
Ia mengaku siap jika nanti harus melawan Kento Momota di partai final.
Baca Juga: Rekap Hasil BWF World Tour Finals 2019 - 1 Pemain Juara Grup, Indonesia Loloskan 3 Wakil
Anthony menyatakan akan mengeluarkan seluruh kemampuannya untuk menghadapi tunggal putra unggulan pertama itu.
"Kalau bertemu Momota, saya siap semuanya, baik fisik maupun teknik. Saya harus selalu siap seratus persen kalau bertemu Momota," kata Anthony dikutip BolaStylo.com dari Badminton Indonesia.
"Yang penting setelah ini saya mau istirahat dan jaga kondisi,” ujarnya.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2019 - Marcus/Kevin Menang, Indonesia Kirim 3 Wakil di Semifinal
Kento Momota memang menjadi salah satu lawan terberat Anthony Sinisuka Ginting.
Pertandingan antara Anthony dan Momota memang menjadi salah satu laga yang dinanti oleh penggemar bulu tangkis di Tanah Air
Selama berkarier sebagai pebulu tangkis, kedua pemain telah bertemu sebanyak 14 kali.
Namun, Anthony tercatat baru bisa meraih empat kemenangan melawan Momota.
Kini keduanya berpeluang kembali berjumpa setelah Anthony lolos ke babak final pasca menumbangkan Chen Long di semifinal.
Berbicara soal laga semifinal, Anthony menilai Chen Long tak terlalu menunjukkan perbedaan dalam gaya permainan.
Baca Juga: Curhat Viktor Axelsen Usai Mundur dari BWF World Tour Finals 2019 Disambut Simpati
Menurutnya, Chen Long tetap menjadi sosok tunggal putra dengan kualitas permainan yang bagus.
"Secara keseluruhan, permainan Chen Long hampir sama dengan pertandingan sebelumnya. Mungkin yang agak berbeda adalah Chen Long lebih sering menurunkan bola. Saya bersyukur bisa mengatur tempo dan melewati itu," tutur Anthony.
"Kalau berbicara kualitas lawan, nggak ada bedanya kok dengan pertandingan sebelumnya, dia tetap pemain yang bagus," ujarnya.
Source | : | badmintonindonesia.org |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR