BolaStylo.com - Bek Tengah Persib Bandung, Nick Kuipers memilih menikmati liburan bersama keluarga di Bali dan Yogyakarta sebelum musim 2020 dimulai.
Musim kompetisi 2019 berakhir, para pemain Persib Bandung mulai beristirahat dan menikmati liburan.
Salah satunya ialah bek tengah Persib Bandung, Nick Kuipers.
Pemain asing asal Belanda itu memilih menikmati liburan di Indonesia.
Dilansir BolaStylo.com dari situs resmi klub, Nick Kuipers memanfaatkan waktu liburan mengunjungi Yogyakarta dan Bali.
Baca Juga: Dirumorkan ke Persib Bandung, Kiper Timnas Indonesia Minta Didoakan!
Ia mengajak keluarganya ikut menikmati keindahan Pulau Dewata dan Yogyakarta.
"Saya seminggu lalu berada di Bali dan sekarang sedang di Yogyakarta," Kata Kuipers, Rabu (1/1/2020).
"Keluarga saya juga datang dan menikmati liburan bersama saya di Indonesia.
"Kami sangat menyukai Indonesia," imbuhnya.
Baca Juga: Mario Gomez Resmi Latih Arema FC, Satu Eks Persib Bandung Dibawa!
Setelah menikmati liburan di Indonesia, rencananya pemain asal belanda ini akan pulang ke kampung halamannya.
"Rencananya minggu depan saya pulang ke Belanda." ujar Kuipers.
Kuipers ingin menyempatkan diri bertemu sanak saudaranya sebelum kembali latihan bersama Persib pertengahan bulan ini.
Menjelang musim depan, bek tengah ini memiliki target yang ingin diraihnya bersama Maung Bandung.
"Saya ingin tim berada di puncak klasemen liga akhir musim nanti," kata Kuipers.
"Saya juga ingin bisa tampil dalam setiap pertandingan (tanpa akumulasi dan cedera)." imbuhnya.
Baca Juga: Antusias Bobotoh Sambut Victor Igbonefo Resmi Bergabung Persib Bandung
Nick Kuipers telah menjalani musim pertamanya di Liga 1 dengan cukup baik.
Terbukti dalam 17 kali bermain bersama Persib, bek tengah itu telah ikut membantu mencetak dua gol dan satu assist untuk Maung Bandung.
Bek asal Belanda itu masih belum puas dengan pencapaiannya pada musim 2019.
Dia yakin Pangeran Biru akan tampil lebih baik musim depan.
"Ya saya pikir kami memiliki paruh kedua musim lalu yang hebat," kata Kuipers.
"Kami harus melakukan musim depan yang sama dan lebih baik, saya positif tentang itu." imbuhnya.
Baca Juga: Sempat Dirumorkan ke Persib Bandung, Ini Alasan Gavin Kwan Adsit Akhirnya Gabung Bali United
Source | : | bolastylo.bolasport.com,Persib.co.id |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR