BolaStylo.com - Persib Bandung akhirnya menunjukkan pergerakan di bursa transfer dengan mendatangkan Victor Igbonefo.
Persib Bandung baru saja resmi merekrut Vicotr Igbonefo sebagai rekrutan pertama di bursa transfer musim 2020.
Kabar mengenai bergabungnya Victor Igbonefo itu disampaikan Persib Bandung melalui video yang diunggah di akun Twitter.
Selain itu, kabar tersebut juga dibenarkan oleh Direktur PT Persib Bandung, Teddy Tjahyono.
Selamat tahun baru 2020 ????????
???????????????????????? #GOPERSI86O #NGAHIJI #MENANGBERSAMA pic.twitter.com/XRnA2XxSma
— PERSIB (@persib) December 31, 2019
"Iya benar, Igbonefo kembali ke Persib," ujar Teddy, seperti dikutip BolaStylo.com dari Kompas.com, Jumat (3/1/2020).
"Dia menjadi pemain baru pertama yang kami umumkan bergabung."
Namun, Teddy enggan memberitahu mengenai proses kembalinya Igbonefo dan masa kontrak kerja.
Baca Juga: Jawaban Manajemen Persipura soal Rumor Jacksen F Tiago ke Persija
Yang jelas, Teddy memastikan bahwa Igbonefo merupakan rekomendasi dari pelatih Robert Rene Alberts.
"Untuk informasi selengkapnya tunggu sampai perkenalan resmi. Hanya memang ini merupakan rekomendasi dari tim pelatih," kata Teddy.
Source | : | kompas,Liga Indonesia |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR