BolaStylo.com - Kabar duka menghampiri dunia sepak bola Indonesia. Mantan pemain timnas Indonesia, Sarman Panggabean, meninggal dunia.
Mantan pemain timnas Indonesia, Sarman Panggabean, dikabarkan meninggal dunia, Senin (13/1/2020) sore.
Kabar meninggalnya mantan pemain timnas Indonesia era 70-an tersiar melalui pesan singkat WhatsApp.
Sang adik Sarman Panggabean, yakni Belin Panggabean, mengabarkan legenda timnas Indonesia itu telah tutup usia.
Baca Juga: Shin Tae-Yong Soal Kondisi Stadion Wibawa Mukti : Dari Luar Kelihatan Bagus tapi....
Sarman Panggabean diketahui meninggal dunia di usia 73 tahun.
Sebelumnya, Sarman Panggabean sempat mendapat perawatan di Rumah Sakit Hena Pardede karena kondisi kesehatannya yang menurun.
Anak mendiang Sarman Panggabean, Donald Panggabean, mengatakan jenazah ayahnya akan disemayamkan di rumah duka pada Selasa (14/1/2020).
Baca Juga: Shin Tae-Yong Puji Timnas U-19 Indonesia di Media Korea?
"Saat ini jenazah ayah disemayamkan di rumah duka Jalan Jati I Nomor 37 Kelurahan Teladan Timur Kecamatan Medan Kota, Medan, dan akan dimakamkan di kawasan Jalan Penguin Perumnas Mandala Kabupaten Deliserdang," kata Donald dikutip BolaStylo.com dari Antaranews.
Pada awal kariernya, Sarman diketahui sebagai pemain berposisi penyerang.
Namun, ia kemudian berubah posisi sebagai stopper atau pemain belakang saat membela tim muda PSMS Medan.
Baca Juga: Shin Tae-Yong Soroti 2 Kekurangan Pemain Timnas U-19 Indonesia Usai Latihan Perdana
Tak disangka, posisi baru itu justru membawa Sarman promosi ke tim utama PSMS Medan.
Selain memperkuat PSMS Medan, Sarman juga pernah membela timnas Indonesia.
Sarman yang menempati posisi gelandang serang merupakan pemain seangkatan dengan Rony Paslah, Wibisono, Zulkarnaen Pasaribu, Tumsila, Anjas Asmara dan Nobon.
Baca Juga: Hari Pertama Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Langsung Kritik Kualitas Lapangan
Karier Sarman tak hanya terhenti sebagai pemain saja, ia kemudian melanjutkan kariernya sebagai seorang pelaith.
Sarman juga diketahui pernah menorehkan prestasi gemilang dengan membawa timnas Indonesia masuk ke kualifikasi Piala Asia 1986 dan meraih medali emas SEA Games 1991 Manila, Filipina.
Source | : | Antara |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR