Pada turnamen All England 2020, Chia/Soh dihadapkan dengan tantangan besar.
Pasangan ganda putra peringkat delapan dunia tersebut berpeluang kembali menghadapi Ahsan/Hendra andai lolos ke final.
Baca Juga: Pebulu Tangkis Nomor 1 Malaysia Merasa Beban di Pundaknya Akan Segera Rontok Gara-gara Ini
Pada babak semifinal, Chia/Soh berpotensi melawan unggulan ketiga asal China Li Jun Hui/Liu Yu Chen.
Rintangan berat Chia/Soh untuk menuju gelar juara tak hanya itu saja.
Pada babak perempat final, mereka bakal berjumpa dengan pasangan ganda putra nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Pasangan berjuluk The Minions itu tentu menjadi mimpi buruk bagi Choi/Soh.
Sebab, Choi/Soh belum pernah sekalipun meraih kemenangan dari enam pertemuan melawan Marcus/Kevin.
Pertemuan terakhir keduanya terjadi pada partai kedua final Kejuaraan Beregu Asia 2020.
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR