Bagus Kahfi yang sudah berada di depan, berusaha mendapatkan bola dengan melakukan lompatan.
Pada saat yang bersamaan, pemain timnas U-19 Indonesia itu terlibat duel perebutan bola di udara dengan pemain Reading U-18.
Baca Juga: Persija Jakarta Vs Persebaya Surabaya - Mahmoud Eid Bicara soal Tekanan
Bagus Kahfi yang kalah secara postur terjatuh dengan tumpuan kaki yang salah setelah berduel dengan pemain lawan.
Alhasil, Bagus Kahfi terjatuh dengan posisi kaki terkilir dan langsung mengerang kesakitan.
Tim medis pun berlari untuk memberikan bantuan kepada Bagus Kahfi.
Baca Juga: Terungkap, Satu Hal dari Marcus/Kevin yang Buat Ganda Putra Denmark Heran
Akibat insiden tersebut, pemain berusia 18 tahun itu harus mengakhiri pertandingan lebih awal.
Bagus Kahfi kemudian ditarik keluar oleh pelatih Garuda Select dan digantikan oleh Arsa Ahmad.
Setelah insiden tersebut, Bagus Kahfi kabarnya dilarikan ke rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
Source | : | Bolastylo.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR