Salah satunya ia berinteraksi dengan mantan pemain timnas Denmark, Thomas Kahlenberg yang disebut positif terkena COVID-19 itu.
Dilansir BolaStylo.com dari ESPN, perwakilan Ajax Amsterdam menegaskan bahwa hingga saat ini Poulsen masih negatif COVID-19.
Perwakilan klub juga menyebut Poulsen sudah kembali bertugas bersama tim pada pekan depan.
"Hingga saat ini, Poulsen masih negatif virus corona," ucap perwakilan Ajax Amsterdam.
Baca Juga: Arema FC Vs Persib Liga 1 2020, Sesumbar Sang Mantan di Kanjuruhan!
"Jika masih negatif, nantinya Poulsen sudah dapat kembali pekan depan," imbuhnya.
Indikasi Poulsen terjangkit COVID-19 bermula ketika Poulsen bertemu dengan Kahlenberg dalam pesta ulang tahun ke-40 mantan pemain Liverpool itu.
Source | : | espn.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR