Pasalnya, bisa dibilang pelatih berusia 51 tahun itu yang mampu mengangkat kembali Kim Kurniawan kembali bersinar di lapangan hijau.
Kala itu, sang pelatih menarik Kim Kurniawan bergabung dengan Pelita Bandung Raya (PBR).
Kemudian, Dejan sendiri yang membawa kembali Kim ke Persib Bandung pada tahun 2016 bersama David Laly, Rahmat Hidayat, dan Hermawan.
Walaupun telah empat musim tak pernah berada dalam satu tim yang sama, Kim mengaku tetap berhubungan baik dengan Dejan Antonic.
Baca Juga: Hasil All England 2020 - Indonesia Sisakan 4 Wakil, 2 Wakil Nomor 1 China Malah Gigit Jari
Namun, ia tak memungkiri jika berhadapan di lapangan harus tetap mengutamakan profesionalisme dalam sepak bola.
"Saya selalu bilang kalau ketemu, saya harus menang, di luar itu saya mendukung dia," ungkap Kim Jeffrey Kurniawan dilansir BolaStylo.com dari Tribun Jabar.
"Jadi bagaimanapun saya tetap ada (hubungan) positif dan baik sama dia," imbuhnya.
Sejauh ini, Persib Bandung berhasil memenangkan seluruh pertandingannya di Shopee Liga 1 2020.
Baca Juga: Tak Berlebihan, Ini Aksi Romantis Ala Hendra Setiawan
Source | : | bolastylo.bolasport.com,Jabar.tribunnews.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR