BolaStylo.com - Mantan bintang UFC wanita, Miesha Tate, menggemparkan media sosial setelah mengalahkan empat orang pria.
Miesha Tate kembali mendapat perhatian publik setelah aksinya diunggah ke situs berbagi video, YouTube.
Dalam video tersebut, mantan petarung UFC asal Amerika Serikat itu mendapatkan tantangan bertarung di atas octagon.
Namun, tantangan yang diterima Miesha Tate kali ini berbeda dibandingkan pertarungan UFC pada umumnya.
Baca Juga: Kubu Khabib Nurmagomedov Mulai Khawatir Lihat Gaya Latihan Ferguson
Dia ditantang untuk melawan empat pria amatir seligus dalam satu waktu.
Miesha Tate memberikan waktu dua menit kepada setiap pria tersebut untuk melihat seberapa lama mereka bisa bertahan dalam setiap pertarungan.
Hasilnya cukup mengejutkan, Miesha Tate masih mampu menunjukkan tajinya meski sudah bukan lagi petarung UFC.
Baca Juga: Penampakan Hulk Mesir Usai KO dalam 8 Detik dengan 4 Patah Tulang
Wanita berusia 33 tahun itu mampu menghabisi empat pria yang dia hadapi di octagon.
Tate tampak beberapa kali menunjukkan kuncian terbaik saat menghadapi mereka satu per satu.
Sementara itu keempat pria yang menjadi lawan Tate terlihat terdesak hingga akhirnya melakukan tap out.
Baca Juga: Dikenal Kuat, Mike Tyson Ternyata Mudah Stres karena Tekanan Batin
Wajar saja jika para pria amatir itu dipaksa menyerah oleh Tate.
Sebab, Tate sendiri merupakan mantan petarung yang memiliki catatan cukup mentereng selama berkarier di MMA
Dia berhasil meraih dengan 18 kemenangan dan 7 kekalahan dari 25 pertandingan.
Baca Juga: Mike Tyson Sebut 2 Hal yang Buat Dunia Tinju saat Ini Kehilangan Filosofi
Tak hanya itu, Tate juga pernah memegang gelar juara kelas bantamweight sebelum memutuskan untuk pensiun.
Pada masa jayanya, Tate pernah berhadapan dengan beberapa petarung ternama diantaranya Ronda Rousey, Holly Holm, dan Amanda Nunes.
Tate pensiun setelah dikalahkan oleh Raquel Pennington dalam ajang UFC 205 pada November 2016 silam.
Berikut video saat Tate menunjukkan kuncian terbaik kepada 4 pria amatir:
Source | : | Sportbible,BolaStylo |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR