"Hanya untuk jaga performa saja atau sifatnya bebas aktif.
"Jadwal pun diatur agar tidak bersamaan, kami juga selalu menghimbau atlet untuk jaga jarak satu sama lain," imbuhnya.
Baca Juga: Kompaknya Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Beri Bantuan Atasi Virus Corona
Menurut laporan Antara News, kasus PDP di Pelatnas Cipayung ini juga sudah ditangani Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur.
PP PBSI juga telah mendapat arahan mengenai bagaimana mengenali gejala dan penanganan pertama pasien terduga COVID-19.
Selain itu, semua orang di Pelatnas Cipayung yang melakukan kontak dengan pasien PDP juga telah di data dan diberi arahan untuk tindakan apa yang harus dilakukan.
Sebelumnya dikabarkan bahwa Hendry Saputra merasakan gejala COVID-19 di hari ketujuh masa isolasi mandiri di Pelatnas Cipayung.
Baca Juga: Greysia Polii Cover Lagu Green Day, Suara Merdunya Disanjung BWF
Source | : | antaranews.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR