BolaStylo.com - Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, melelang salah satu jersey timnas Indonesia miliknya untuk membantu penanganan virus corona.
Pandemi virus corona memancing perhatian dari insan sepak bola Tanah Air untuk mengulurkan bantuannya.
Setelah Riko Simanjuntak, Marko Simic, hingga Ramdani Lestaluhu, kini giliran Andritany Ardhiyasa yang melakukan misi kemanusiaan.
Kali ini, Andritany Ardhiyasa ikut ambil bagian dalam upaya penanganan virus corona atau Covid-19.
Baca Juga: Kilas Balik Timnas U-22 Indonesia, Gol Cantik Witan Sulaiman Bobol Malaysia
Namun, kiper Persija Jakarta itu tidak turun langsung menangani pasien virus corona.
Andritany membantu memberantas virus corona dengan mengulurkan bantuan lewat lelang di media sosial.
Kiper kelahiran Jakarta itu melelang salah satu benda berharganya untuk melawan virus corona.
Baca Juga: Pelatih Timnas Indonesia Curhat soal Asistennya yang Positif Virus Corona
Tak main-main, Andritany melelang jersey timnas Indonesia yang ia pakai kala skuad Garuda bertanding di ajang Piala AFF 2016.
Kala itu Andritany berlaga bersama timnas Indonesia dibawah komando Alfred Riedl.
Jersey milik Andritany tersebut merupakan barang bersejarah karena menjadi saksi perjalanan timnas Indonesia di Piala AFF 2016.
Baca Juga: Pesan Pelatih Timnas Indonesia saat Pemain Berlatih di Rumah, Gorengan Wajib Dihindari!
Dalam turnamen tersebut, timnas Indonesia harus puas finis sebagai runner-up setelah kalah dari Thailand.
Timnas Indonesia sejatinya berpeluang menjadi juara karena menang 2-1 atas Thailand pada leg pertama babak final.
Dua gol timnas Indonesia saat itu diciptakan oleh Rizky Pora (65') dan Hansamu Yama (70').
Sementara gol Thailand dicipatakan oleh Teerasil Dangda pada menit ke-33.
Kegemilangan timnas Indonesia saat itu ternyata tak berlanjut pada leg kedua.
Timnas Indonesia kalah 0-2 dari Thailand berkat gol dari Siroch Chatthong (38', dan 47').
Source | : | BolaStylo |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR