BolaStylo.com - Seorang fans Persebaya Surabaya, Bonek, tergerak hatinya memberi donasi untuk melawan virus corona atau Covid-19.
Pandemi virus corona membuat insan sepak bola bahu membahu memberi bantuan untuk menangani wabah tersebut.
Setelah para pemain Liga 1 2020 memberi bantuan, kini giliran salah seorang fans Persebaya Surabaya Bonek yang membantu.
Seseorang yang mengaku sebagai Bonek menyumbangkan uang sebesar Rp 7 miliar untuk masyarakat Surabaya yang terdampak virus corona.
Baca Juga: Tanggapan Persebaya Surabaya soal Opsi Penghentian Total Liga 1 2020
Bonek yang memiliki sifat dermawan itu adalah pengusaha Indonesia, investor, filantropis, sekaligus pendiri Mayapada Group, Dato Sri Tahir.
Dilansir dari Kontan via Kompas.com, Dato Sri Tahir memberikan sumbangan tersebut melalui Tahir Foundation, Bank Mayapada, Mayapada Group, Tahir Foundation dan Alumni Chung-chung Surabaya.
Dato Sri Tahir menyumbangkan uangnya di tiga lokasi di Surabaya, yakni Masjid Al Akbar, depan gedung Mayapada Complex, Jalan Mayor Jenderal Sungkono, dan Kantor Wali Kota Surabaya.
Baca Juga: Persib Memasuki Pekan Ketiga Latihan Mandiri, Ini Program Robert untuk Pemain
Adapun penyerahan donasi dipimpin langsung oleh Kepala Cabang Bank Mayapada Surabaya, Tanto Kardjono, Kamis (9/4/2020).
"Saya ini Bonek, asli Wong Suroboyo. Wajar kalau saya memberikan bantuan di Surabaya," kata Dato, dikutip BolaStylo.com dari Kontan via Kompas.com.
Dengan adanya bantuan ini, Dato Sri Tahir berharap waga Kota Surabaya bisa bertahan hidup di tengah pandemi virus corona.
Baca Juga: Striker Persib Wander Luiz Beberkan Rencananya Jika Liga 1 2020 Dihentikan
Selain Surabaya, Dato Sri Tahir juga memberi donasi ke beberapa wilayah di Indonesia lainnya seperti Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah dan beberapa daerah di Jawa Timur.
"Sudah diserahkan di masjid Jakarta Rp 22 miliar itu berupa uang tunai dan voucher untuk masyarakat Jakarta," kata Tanto Kardjono.
"Lalu, Rp 10 miliar Jawa Barat dan sekitarnya, Rp 10 miliar untuk Jawa Timur sekitarnya dan Rp 10 miliar untuk Jawa Tengah," ujar Tanto Kardjono menjelaskan.
Baca Juga: PSSI Bakal Siarkan Laga Klasik Timnas Indonesia, Simak Jadwalnya di Sini!
Tanto Kardjono menambahkan, dana sebesar Rp 7 miliar yang disumbangkan di Surabaya akan diserahkan ke beberapa masjid dan gereja di Kota pahlawan.
"Mudah-mudahan dengan adanya bantuan ini mungkin kita bisa membantu sesama kita yang masih dalam kekurangan," ucap Tanto Kardjono.
"Di samping itu, Bank Mayapada Surabaya memberikan 500 bungkus makan siang cuma-cuma untuk diberikan kepada para ojol (ojek daring)," kata Tanto lagi.
Baca Juga: Lelang Jersey Cristiano Ronaldo, Martunis Tergerak Lawan Virus Corona
Ini bukan pertama kalinya Tanto Kardjono memberikan bantuan di tengah pandemi Covid-19.
Pada 30 Maret 2020 yang lalu, Tahir Foundation dan Bank Mayapada sudah menyerahkan bantuan tunai senilai Rp 2 miliar yang diserahkan kepada Gubernur Provinsi Jawa Timur, Khofifah Indah Parawansa.
Bantuan tersebut selanjutnya diteruskan kepada RSUD Jatim Dr. Soetomo yang akan dipergunakan untuk pembelian ventilator untuk pasien Covid-19.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Seorang Bonek Donasi Rp 52 Miliar untuk Surabaya hingga Jakarta"
Source | : | kompas,kontan |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR