BolaStylo.com - Bintang Manchester United, Paul Pogba mengakui memilih meninggalkan Juventus dan kembali ke mantan klubnya karena dukungan dari sang ibu, Yeo Moriba.
Kembali pada tahun 2016, kala itu Paul Pogba memilih meninggalkan Juventus dan pulang ke Manchester Untited setelah bersinar dengan tim papan atas Liga Italia.
Ternyata, ibu Paul Pogba, Yeo Moriba menjadi sosok besar dibalik kepindahan anaknya kembali ke Manchester United setelah gagal bersinar di musim pertamanya.
Ya, memang Paul Pogba sebelumnya memutuskan hijrah ke Juventus pada tahun 2012 setelah kalah bersaing merebutkan tempat dengan para seniornya di Manchester United.
Baca Juga: Liga Italia Harus Segera Dituntaskan Meskipun dalam Pandemi Covid-19
Selama di Juventus, karier Pogba tampil lebih menjanjikan sekaligus mulai menunjukan dirinya bakal menjadi bintang di dunia sepak bola.
Terbukti, Paul Pogba merupakan bagian penting dari skuat Juventus yang mampu meraih menjuarai Liga Italia empat kali secara berturut-turut.
Terlepas dari hal tersebut, Paul Pogba memilih kembali ke Manchester United setelah disarankan oleh sang ibunda tercinta.
Baca Juga: Gelandang Juventus Akui Hobi Istri jadi Godaan Terberat saat Karantina Mandiri
Selain menuruti saran ibunya, kepindahan Pogba ke Manchester United pada tahun 2016 sekaligus menjadi bukti bahwa ia kini telah menjadi pemain bintang.
Pasalnya, gelandang timnas Perancis itu menjadi pemain termahal di dunia kala itu dengan nilai 105 juta euro.
Pogba pun membeberkan cerita dibalik keputusannya memilih kembali ke Old Trafford.
"Ibu saya selalu mengatakan kepada saya kemanapun saya pergi pasti saya akan kembali ke sini (Manchester United)," ungkap Pogba dilansir BolaStylo.com dari Sky Sports.
Baca Juga: Alasan Bintang Man United Sebut Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Pemain Terbaik Sepanjang Masa
View this post on InstagramBon anniversaire ma super maman, que Dieu te bénisse toujours ????????????❤️ #birthdaymamma
"Anda tahu seorang ibu? perkataannya selalu menenangkan hati, beliau bilang saya akan kembali ke sini dan jangan khawatir.
"Karena perkataan ibu saya, akhirnya saya memutuskan untuk kembali ke sini," pungkasnya menjelaskan.
Benar saja, ketika Pogba kembali ke Manchester United, mereka langsung memenangkan Liga Eropa 2016-2017 dan Piala Inggris (EFL) 2016-2017.
Hal tersebut tentu membuat Pogba merasa benar menuruti perkataan sang ibunda.
Baca Juga: Soal Mike Tyson dan Bruce Lee, Putra Muhammad Ali Punya Pandangan Berbeda
Source | : | Sky Sports,BolaStylo |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR