BolaStylo.com - Lupakan insiden gigit telinga, mantan juara tinju kelas berat dunia, Evander Holyfield sebut satu syarat untuk kembali duel melawan Mike Tyson.
Tak dapat dipungkiri bahwa insiden gigitan Mike Tyson ke telingan Evander Holyfield menjadi momen menarik perhatian dunia tinju di tahun 1990-an.
Baik Mike Tyson maupun Evander Holyfield merupakan petinju besar di tahun-tahun tersebut, keduanya pernah dua kali bertemu yakni di tahun 1996 dan 1997.
Holyfield sukses mengalahkan Tyson di pertemuan pertama pada tahun 1996, tak terima dengan hasil tersebut Si Leher Beton inginkan rematch.
Di tahun 1997 rematch tersebut berhasil di gelar, namun Tyson lagi-lagi harus mengakui keunggulan Holyfield.
Baca Juga: Proses Kepindahan Valentino Rossi dan Risiko yang Harus Diterimanya!
Meskipun tidak secara langsung, Tyson dibuat frustrasi hingga menggigit telinga Holyfield.
Selain harus menerima kekalahan, Tyson juga terpaksa merelakan lisensi tinjunya dicabut pasca pertandingan tersebut.
Setelah 20 tahun berselang, Holyfield mengaku siap bertemu dengan Mike Tyson untuk ketiga kalinya.
Namun terdapat satu syarat dari Holyfield yang harus dipenuhi, hal ini berkaitan dengan uang yang akan didapatkannya.
Baca Juga: Momen Muhammad Ali Traktir 100 Warga Jakarta di McDonald's Sarinah
Dilansir BolaStylo.com dari Forbes dalam wawancara bersama rapper Amerika Serikat, T.I, Holyfield menyebut dirinya harus mendapatkan bayaran yang pantas.
Ia tak serta merta menyebut nominalnya dan hanya dirinya yang mengetahui berapa pendapatan yang layak untuk diterimanya.
"Semua tergantung dari berapa banyak uang yang saya dapat, tergantung dari yang sesuatu yang merea sebut soal pendapatan yang layak," ucap Holyfield.
"Karena saya tahu berapa pendapatan yang layak untuk saya," imbuhnya.
Baca Juga: Jadwal Bundesliga Pekan ke-26 Pasca Virus Corona, Duel Klub Besar!
Insiden gigit telinga tak membuat Holyfield khawatir jika benar nanti dirinya duel kembali di atas ring tinju melawan Mike Tyson.
Ia mengaku memahami perasaan Tyson pada saat menggigit telinganya, Si Leher Beton disebut memiliki keinginan bangkit dari kekalahan sebelumnya.
Bagi Holyfield, Tyson khawatir reputasinya hancur setelah kalah dari petinju yang disebut memiliki masalah jantung.
"Saya paham mengapa dia melakukannya, itu tak lagi menjadi masalah bagi saya sekarang," ujar Holyfield.
Baca Juga: Mike Tyson Ditantang Bertarung Pakai Gaya WWE untuk Laga Comeback
"Dia tahu akan kalah lagi dari petinju yang disebut memiliki masalah jantung, dia mencoba menjaga citranya.
"Dia pernah berkata, 'Jika saya kalah lagi, ini akan memperburuk reputasi, tetapi jika saya melakukan sesuatu yang gila maka saya tetap akan memiliki arti bagi mereka dan hanya akan mengatakan, dia gila'" imbunya menirukan ucapan Tyson.
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR