BolaStylo.com - Petarung MMA asal Austria, Wilhelm Ott mengakui bahwa pandemi virus corona mendorongnya menemukan keyakinan untuk memeluk agama Islam.
Dari sekian banyak dampak buruk pandemi virus corona, Wilhem Ott berusaha melihat situasi ini sebagai pertanda baik untuk mempelajari agama Islam dengan lebih baik.
Tepatnya pada Kamis (16/4/2020), Wilhelm Ott menjadi mualaf setelah mengucapkan dua kalimat syahadat dengan keyakinan hati untuk memeluk agama Islam.
Petarung MMA itu mengakui bahwa agama Islam telah berada dalam benaknya sejak lama.
Namun, ia masih merasa ragu untuk menjadi mualaf karena tidak mengetahui ajaran yang diajarkan dalam agama Islam.
Ketika pandemi virus corona, Wilhelm Ott memiliki waktu berlebih untuk mempelajari agama Islam lebih dalam.
Baca Juga: Jalani Puasa Ramadan, Mualaf MMA Ini Sebut Dampak yang Dirasakan
Source | : | instagram.com,bolastylo.bolasport.com,siasat.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR