BolaStylo.com - Timnas U-18 Malaysia yang notabenenya musuh bebuyutan Indonesia percaya diri genggam tiket ke Piala Dunia U-20 2021 mendatang.
Tahun ini deretan tim nasional Asia tengah berebut tiket menuju ke Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia.
Hanya akan ada 4 tiket yang tersedia dan bisa didapatkan dengan menjadi semifinalis kompetisi Piala Asia U-19 2020.
Salah satu tim Asia yang mengincar tiket tersebut adalah musuh bebuyutan Indonesia, Malaysia.
Manajer skuat Timnas U-18 Malaysia, Datuk Kamarul Ariffin Mohd Shahar mengku jika kesempatan itu kini terbuka.
Baca Juga: Dipuncaki Conor McGregor, Ini Daftar 10 Petarung UFC Terkaya Tahun 2020
Menurutnya, perbedaan kemampuan tim nasional muda Malaysia tak jauh beda dari negara Asia lainnya yang sukses melaju ke putaran final Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan Oktober mendatang.
Dengan perbedaan kemampuan yang tak besar itu, ia percaya jika peluang Malaysia lolos sebagai tim pertama ke Piala Dunia U-20 2021 bukanlah hal mustahil.
"Kami berkomitmen untuk lolos ke Piala Dunia 2021 U-20 ... menjadi tim pertama Malaysia yang pantas berlaga di Piala Dunia. Itu bukan misi yang mustahil, karena kami telah menang dengan kekuatan Asia seperti Uni Emirat Arab (UEA) dan Australia. Jarak itu tidak lagi besar," tutur Shahar.
Meski dengan percaya diri menyatakan peluang besar mereka untuk lolos ke Piala Dunia, Timnas U-18 Malaysia masih menunggu prosedur untuk bisa mempersiapkan diri.
"Tetapi kita harus menunggu SOP yang dikeluarkan oleh MKN, sebelum kita dapat melanjutkan rencana yang direncanakan. Jalur pelatihan tim juga telah disiapkan dengan beberapa alternatif, dalam persiapan untuk segala kemungkinan," katanya kepada Bernama.
Mengingat kini Malaysia juga tengah melakukan pembatasan sosial bagi warganya demi mencegah penyebara virus corona.
Sementara ini, para pemain dikabarkan masih berlatih dan mempertahankan kebugaran tubuh sesuai arahan dari klub masing-masing.
Meski belum bisa mengumpulkan para pemain dalam pelatihan bersama (TC), Shahar menyempatkan diri mendatangi mereka satu persatu ke rumahnya.
Ia percaya jika motivasi adalah hal terbaik dan penting untuk para pemain agar semangat mewujudkan target di Piala Asia U-19 2020 mendatang di Uzbekistan.
Terlepas dari kepercayaan diri Malaysia, undian untuk menentukan grup untuk 16 besar tim akan dilakukan pada Juni mendatang di Malaysia.
Dalam undian kali ini, Malaysia memiliki kemungkinan bertemu Indonesia karena pot yang ditempati mereka berbeda.
Meski begitu, Indonesia selaku tuan rumah tak perlu khawatir soal Piala Dunia U-20 2021.
Mengingat, selalu ada satu tiket spesial bagi tim yang berstatus tuan rumah.
Baca Juga: VIDEO - Wonderkid Incaran Manchester United Ternyata Mantan Anggota Boyband
View this post on Instagram
Source | : | Bernama,bharian |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR