BolaStylo.com - Rencana kembalinya Mike Tyson kembali menghebohkan publik setelah legenda UFC, Tito Ortiz, mengeluarkan pernyataan mengejutkan.
Sejak menyatakan ingin kembali naik ke atas ring, Mike Tyson selalu menjadi pusat perhatian pencinta tinju.
Semua aktivitas Mike Tyson juga tak pernah luput dari pemberitaan media-media besar di dunia.
Mulai dari latihan hingga calon lawannya, Mike Tyson selalu menjadi pemberitaan utama di media ternama.
Baca Juga: Mike Tyson Bocorkan Calon Lawannya, Lebih Hebat dari Evander Holyfield
Terkini, nama Mike Tyson kembali menghebohkan para pencinta tinju karena calon lawan belum terungkap.
Sebelumnya, Mike Tyson dikabarkan bakal menggelar duel trilogi melawan mantan rival abadinya, Evander Holyfield.
Akan tetapi, peluang laga trilogi Mike Tyson versus Evander Holyfield kian menipis.
Baca Juga: Terungkap, Buruknya Penanganan Covid-19 di Kampung Khabib Nurmagomedov
Sebab, mantan juara UFC Shannon Briggs mengklaim hampir sepakat dengan pihak Mike Tyson untuk menggelar pertarungan.
Selain Shannon Briggs, legenda UFC Tito Ortiz juga tak mau ketinggalan dalam bursa calon lawan Mike Tyson.
Dia mengaku sudah mendapat tawaran bertarung dari pihak Mike Tyson meski belum ada kejelasan akan bertarung memakai aturan tinju atau MMA.
Baca Juga: Spesial Idul Fitri - Mike Tyson Berdamai dengan Pelatih yang Nyaris Membunuhnya
"Belum sejauh itu. Saya pikir kami berdua harus memprioritaskan persetujuan dari komisi atlet terlebih dahulu. Itu yang terpenting saat ini,” kata Ortiz dikutip BolaStylo.com dari MMA Junkie.
Tito Ortiz menambahkan, dia tak masalah jika nantinya bertarung melawan Mike Tyson dengan aturan tinju.
Pasalnya, pria berusia 45 tahun itu juga mengaku mempunyai pengalaman bertinju di atas ring.
Baca Juga: Mike Tyson Bersumpah Siap Melawan Siapa Saja Termasuk Evander Holyfield Sekalipun, Asal...
"Tapi, jika bertarung tinju pun tak masalah. Saya pernah bertinju selama 20 tahun dan kemampuan saya masih bagus."
“Mungkin tidak selevel dengan Mike Tyson. Tetapi Mike Tyson tidak bertarung sejak 15 tahun lalu. Sementara saya bisa menaklukkan semua orang yang saya lawan selama empat tahun terakhir," ujarnya.
Dalam tiga pertarungan terakhirnya, Tito Ortiz mencatatkan kemenangan atas petarung MMA ternama diantaranya Chael Sonnen, Chuck Liddell, dan Alberto Rodriguez.
Baca Juga: Apesnya Conor McGregor, Dibully Usai Ngaku Jadi Petarung Terbaik MMA
Lebih lanjut, Tito Ortiz mengklaim dia bisa mengalahkan bayaran Floyd Mayweather dan Conor McGregor jika menerima tawaran bertarung melawan Mike Tyson.
“Saya yakin bisa dapat dua kali lipat dari pemasukan Floyd Mayweather vs Connor McGregor,” ucapnya.
“Pertarungan itu akan luar biasa. Menyenangkan. Itu akan menjadi kesempatan bagus bagi kami dan pihak sponsor. Kerja keras akan membuahkan hasil. Popularitas Mike Tyson terangkat. Semua orang akan mengenal saya sebagai pekerja keras," tuturnya.
Source | : | mmajunkie.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR