BolaStylo.com - Legenda Juventus, Angelo Di Livio, menyarankan agar sebaiknya Cristiano Ronaldo tidak perlu sering diistirahatkan.
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, menunjukkan bahwa usia sepertinya tidak menghalanginya untuk tetap tampil apik.
Sebab, Cristiano Ronaldo seolah tidak menunjukkan tanda-tanda penuaan.
Buktinya, Cristiano Ronaldo dengan mencatatkan performa terbaiknya di lapangan.
Baca Juga: Berkat Zidane, Carlo Ancelotti Mudah Mengubah Ego Cristiano Ronaldo
Pada musim ini saja, Cristiano Ronaldo sudah melakoni 22 pertandingan bersama Juventus di Serie A.
Jumlah itu tentu sangat tinggi untuk ukuran pesepak bola yang sudah berusia 35 tahun.
Sayangnya, Cristiano Ronaldo beberapa kali sering diistirahatkan Maurizio Sarri meski ia masih mampu tampil 90 menit penuh.
Baca Juga: VIDEO - Momen Ketika Luis Nani Diamuk Karena Curi Gol Cristiano Ronaldo, Disebut Tidak Benar!
Sarri sendiri mengistirahatkan Cristiano Ronaldo karena ia ingin menjaga fisik sang megabintang.
"Bahkan, baginya akan ada kebutuhan untuk istirahat," kata Sarri.
Namun, legenda Juventus Angelo Di Livio justru tidak setuju dengan keputusan Sarri.
Baca Juga: Dikabarkan Tak Akur dengan Georgina, Ibu Cristiano Ronaldo Buka Suara
Di Livio menilai bahwa Cristiano Ronaldo tidak seharusnya sering diistirahatkan meski tidak lagi muda.
Menurut Di Livio, Cristiano Ronaldo tidak memiliki keinginan untuk beristirahat.
Sang megabintang seharusnya baru boleh beristirahata setelah melakoni 15 pertandingan non stop.
Baca Juga: Legenda Manchester United Sebut 5 Pemain Kelas Dunia, Ronaldo Luput
"Cristiano Ronaldo selalu harus bermain. Anda bisa membuatnya istirahat setiap 15 pertandingan."
"Dia mengagumkan dan itu dibuktikan oleh semua rekan setimnya yang bergaul sangat baik dengannya," kata Di Livio kepada Stats Perform News yang dikutip BolaStylo.com dari Goal Internasional.
Baca Juga: Lagi, Georgina Beri Kode Hamil dan Tunangan dengan Cristiano Ronaldo
"Dia (Cristiano Ronaldo) adalah juara super."
"Dia memimpin dengan memberi contoh untuk sikap kerjanya, gaya hidupnya, tidak pernah masalah. Angkat topi," ujarnya.
Source | : | Goal Internasional |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR