BolaStylo.com - Mantan pelatih Liverpool, Brendan Rodgers mengaku nyaris tak bisa berjalan setelah dia dan istrinya terinfeksi virus corona.
Pengalaman mengerikan dialami mantan pelatih Liverpool, Brendan Rodgers saat diketahui terinfeksi virus corona atau Covid-19.
Tak hanya Bredan Rodgers, sang istri Carlotte juga turut terinfeksi virus corona, pelatih Leicester City itu pun sempat bercerita momen buruk yang dialaminya.
Menurut Irlandia Utara ini mengaku dinyatakan positif virus corona tepat setelah kompetisi Liga Inggris terpaksa dihentikan.
Sepekan setelah itu, Rodgers menyebut dirinya berjuang dalam kondisi yang benar-benar buruk.
Baca Juga: Bek Persib Bandung Akui Pemain Persija Ini Paling Sulit Dihadapinya
Dilansir BolaStylo.com dari BBC Leicester Sport, Rodgers mengaku tidak bisa mencium bau dan mengecap rasa hingga nyaris tak bisa berjalan.
Kondisi itu tak hanya dialami Brendan Rodgers, sang istri Carlotte juga mengalami hal demikian.
"Saya dan istri saya terkena virus corona tepat setelah kompetisi dihentikan," ucap Brendan Rodgers.
"Seminggu kemudian saya benar-benar mulai berjuang, saya tidak bisa mencium bau dan mengecap rasa.
Baca Juga: Teka-teki Lawan Conor McGregor Terjawab! Begini Kata Bos UFC
"Saya tidak punya kekuatan dan saya benar-benar berjuang, istri saya juga. Setelah tes, kami berdua terkena virus corona. Saya hampir tidak bisa berjalan." imbuhnya.
Kondisi yang dirasakannya saat itu diakui Rodgers sama seperti pada saat dirinya mendaki Gunung Kilimanjaro.
Rodgers merasa sangat lemah pada saat itu, hal itu juga membuat dirinya tidak memiliki nafsu makan dengan sensasi aneh yang dirasakan selama tiga minggu.
"Berjalan 10 yard terasa sangat berbeda. Saya berlari, dan saya tidak bisa melakukannya," ujar Rodgers.
Baca Juga: Ambisi Muluk Justin Gaethje, Niat 'Pecundangi' 3 Petarung Ini Sebelum Pensiun
"Saya merasa sangat lemah, merasa tidak nafsu makan, dan ada sensasi aneh selama tiga minggu karena tidak mempunyai selera." imbuhnya.
Meski demikian, Rodgers yang kini sudah berusia 47 tahun sudah kembali memimpin latihan Leicester City.
Para pemain The Foxes sudah kembali berlatih dalam kelompok kecil sejak 20 Mei 2020 meski dalam kondisi di tengah pandemi Covid-19 masih mewabah.
Latihan yang digelar dimaksudkan sebagai persiapan jelang bergulirnya kembali Liga Inggris pada 17 Juli mendatang.
Baca Juga: VIDEO - Gum Shield Copot, Petarung UFC Ini Alami Patah Rongga Mata dan Hidung
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR