BolaStylo.com - Shin Tae-yong akhirnya menanggapi soal tuntutan PSSI untuk membawa timnas U-19 Indonesia menembus semifinal Piala Dunia U-20 2021.
Timnas U-19 Indonesia saat ini sedang mempersiapkan diri sebelum tampil pada ajang Piala Dunia U-20 2021.
Pada ajang tersebut, timnas U-19 Indonesia diharapkan bisa lolos ke babak semifinal seperti yang sudah ditargetkan PSSI.
Untuk mewujudkan target tersebut, PSSI telah menggelar rapat bersama seluruh jajarannya serta Shin Tae-yong selaku pelatih timnas U-19 Indonesia.
Baca Juga: PSSI Berharap Timnas U-19 Indonesia Tak Tampil Memalukan di Piala Dunia
Rapat yang digelar pada Kamis (11/6/2020) itu membas tentang evaluasi dan persiapan skuad Garuda Nusantara.
Dalam rapat tersebut, PSSI ingin timnas U-19 Indonesia bisa lolos dari fase grup di Piala Dunia U-20 2021.
Setelah itu, timnas U-19 Indonesia diharapkan bisa menembus ke babak delapan besar dan semifinal.
Baca Juga: TC Timnas U-19 Indonesia Diikuti 44 Pemain, Indra Sjafri Beri Kritik
Hal itu sebagaimana disampaikan oleh Yunus Nusi selaku Plt Sekjen PSSI.
Source | : | PSSI |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR